Dikenal sebagai Jajanan Pinggir Jalan, Ini 5 Manfaat Cilok yang Bikin Moms Tak Perlu Berpikir Dua Kali untuk Menyantapnya
Nakita.id - Jajanan pinggir jalan sering membuat lapar mata.
Beragam jajanan pinggir jalan bisa dipilih untuk mengganjal perut di saat sedang lapar.
Salah satunya tentu cilok yang sudah pasti jadi jajanan pinggir jalan favorit banyak orang.
Namun, cilok tak jarang dicap sebagai jajanan yang tidak sehat.
Jangan langsung menilai buruk! Cilok jika diolah dengan baik justru mendatangkan manfaat bagi tubuh.
Mau tahu apa saja?
Berikut beberapa manfaat apabila Moms mengonsumsi cilok yang diolah dengan cara dan bahan yang tepat.
1. Baik untuk pencernaan
Pakar kesehatan menyatakan kalau tepung tapioka dalam cilok mengandung banyak zat bermanfaat, seperti selenium, tembaga, mangan, besi, kalsium, asam folat, asam pantotenat, serat, hingga vitamin B6.
Kandungan serat inilah yang dipercaya bisa mencegah beberapa keluhan pencernaan, seperti konstipasi, kanker usus besar dan memperlancar pencernaan.
Baca Juga: Yatim Piatu, Bocah Kelas 3 SD Jualan Cilok Sampai Larut Malam Demi Hidupi 2 Adiknya
2. Baik untuk kesehatan tulang
Terlihat sepele, ternyata cilok emngandung kalsium, zat besi, dan vitamin K yang baik untuk kesehatan tulang.
Nggak cuma menangkal osteoporosis dan osteoarthritis, cilok dapat memenuhi kebutuhan protein harian.
3. Menjaga berat badan tetap ideal
Baca Juga: Kisah Ida Ayu, Siswi SMK Asal Karanganyar yang Berjualan Cilok Demi Hidupi Sang Adik
Tepung tapioka yang adala di dalam cilok memiliki kandungan lemak jenuh yang aman untuk dikonsumsi jika berlebihan.
Camilan ini memang sangat baik untuk kamu yang sedang menjalani program diet.
4. Menjaga tekanan darah
Siapa sangka kandungan kalium dalam tepung tapioka cilok bisa menunrunkan stress pada pembuluh darah dan juga arteri?
Tak hanya itu, kalium juga bisa menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh kita.
5. Mencegah anemia
Jika kamu kekurangan darah merah, kamu bisa mengkonsumsi cilok sebagai camilanmu.
Zat besi di dalam tepung tapioka ternyata bisa mencegah anemia sekaligus kelancaran sirkulasi darah.
Artikel ini sudah tayang di Tribun Bali dengan judul: Sering Jadi Camilan Favorit, Ternyata Cilok Punya 5 Manfaat untuk Tubuh, Apa Saja?
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Tribun Bali |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR