Menurutnya, kemudahan mengakses segala hal dan serba cepat ini menuntut orangtua harus cepat dan tanggap terlibat dalam mengasuh anak.
Melibatkan diri secara langsung dan juga memiliki keterbukaan dengan anak sangat diperlukan agar masa tumbuh kembang anak lebih baik lagi.
Hal ini akhirnya menuntut para orangtua, baik Moms dab Dads menerapkan beberapa prinsip penting pada anak, di antaranya
- Trust
- Self Awareness
- Emphaty
- Growth mindset
- Tanggung jawab.
Dengan adanya prinsip di atas, maka Moms dan Dads secara langsung akan terlibat dalam mengembangkan tumbuh kembang dan juga karakter anak.
Selain itu, adanya komunikasi dan juga kesadaran orangtya terhadap waktu pada anak juga penting, agar si Kecil merasa dihargai dan juga nyaman bersama orangtuanya.
Sementara itu, menurut Ibu Lenny N. Rosalin selaku Deputi Bidang Tumbuh Kembang Anak Kemen PPPA, menjelaskan beberapa hal tentang pentingnya mengasuh anak bersama-sama dengan pasangan.
Menurutnya, perlindungan anak merupakan kewajiban dan tanggung jawab bersama, tak hanya dari orangtua, tetapi juga lingkungan sekitar anak.
Lingkungan sekitar tersebut di antaranya, sekolah, lembaga pengasuhan, masyarakat, dan lain sebagainya.
Ibu Lenny juga menjelaskan tentang dampak pengasuhan orangtya kepada anak-anaknya berdasarkan tempat tinggal dan cara asuhnya yang berbeda.
Berbagai data valid ia sampaikan, di antaranya status perkawinan anak di Indonesia yang masih tinggi.
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR