Nakita.id - Bagi Moms yang pernah nonton film Hantu Jeruk Purut Reborn pasti sudah tak asing dengan aktris cantik, Sheila Marcia.
Mantan pacar Roger Danuarta itu diketahui menikah dengan Dimas Akira pada 20 Februari 2020 lalu.
Dari pernikahannya itu Sheila Marcia dan Dimas Akira dikaruniai anak laki-laki pada 15 November 2020 kemarin.
Pasca melahirkan Elijah Jerome Zev Emmanuel, wanita berusia 31 tahun itu merasakan sulit mengeluarkan ASI.
Namun pada hari keempat Sheila Marcia bersyukur karena berhasil memberikan ASI cukup pada baby JZ.
Kini, Sheila Marcia bahkan minum pemicu ASI untuk anak keempatnya ini, kira-kira apa ya?
Baca Juga: Ajak Warganet Tebak-tebakan, Sheila Marcia Unggah 2 Alat Tes Kehamilan, Pertanda Hamil?
Sheila Marcia diketahui melahirkan anak keempat berjenis kelamin laki-laki pada 15 November 2020 lalu.
Istri Dimas Akira itu mengusahakan ASI eksklusif pada buah hatinya, maka ia mengonsumsi susu almond.
Hal tersebut diketahui dari unggahan mantan pacar Roger Danuarta di Instagram pada Kamis (26/11/2020).
View this post on Instagram
"Mommies!! Aku mau bagi bagi rahasia ASI Lancarku ni. Aku minum susu almond," tulis Sheila Marcia dalam keterangan fotonya.
Di sisi lain benarkah susu almond membantu melancarkan ASI? Yuk cari tahu penjelasannya di bawah ini.
Kandungan susu almond
Dibandingkan dengan susu sapi biasa, susu almond rendah lemak dan kalori.
Secangkir susu almond manis mengandung sekitar 90 kalori dan 2,5 gram lemak.
Di sisi lain, secangkir susu sapi mengandung 120 kalori dan 5 gram lemak.
Selain itu, karena susu almond bukan produk hewani, susu ini tidak mengandung kolesterol atau lemak jenuh yang berbahaya.
Namun, hanya menyediakan 1 gram protein per cangkir, sedangkan satu cangkir susu sapi memasok 8 gram protein.
Susu almond rendah lemak dan kaya vitamin E, vitamin D, Vitamin A, dan kalsium.
Ini juga mengandung sejumlah kecil natrium, besi, magnesium, fosfor, dan serat makanan.
Semua elemen ini dapat memastikan pertumbuhan dan perkembangan bayi menyusui yang sehat.
Manfaat susu almond
- Meningkatkan Produksi ASI
Sejumlah besar asam lemak omega-3 dalam almond dapat menstimulasi hormon Moms dan meningkatkan kuantitas dan kualitas ASI.
Jika Moms menderita tingkat laktasi yang buruk, minum susu almond secara teratur dapat meningkatkan produksi ASI.
- Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Susu Almond mengandung vitamin dan mineral yang berlimpah.
Asupan teratur dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh dan mencegah penyakit dan infeksi yang mengerikan.
Ini dapat meningkatkan kecepatan pemulihan setelah melahirkan dan menjaga kesehatan Si Kecil.
Maka tak heran Sheila Marcia minum susu almond karena dapat meningkatkan ASI dan baik untuk kesehatan.
Source | : | Instagram,momjunction |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR