Inhalasi uap atau menghirup uap dapat membuka sinus sehingga pernapasan terasa lebih mudah.
Kelembapannya juga akan mengencerkan lendir agar lebbih mudah dikeluarkan.
Menghirup uap juga membantu melumasi saluran pernapasan yang teriritasi, sehingga Moms tidak merasakan iritasi lagi pada hidung.
BACA JUGA: Viral! Begini Aksi Dokter Ganteng saat Bantu Persalinan di Pesawat
2. Mengobati sakit kepala
Menghirup uap dapat membantu melepaskan tekanan pada sinus sehingga mencegah sekresi lendir dengan tepat sekaligus menenangkan selaput lendir dan membersihkan hidung yang mampet.
Selain itu, menghirup uap dapat memberi kelembapan pada hidung agar lendir menjadi encer sehingga mengurangi penyumbatan dan membantu meringankan rasa sakit di kepala akibat sinus.
3. Mengurangi stres
Jika Moms sedang stres, redakan dengan mandi uap. Rasa hangat dari mandi uap dapat membantu tubuh melepaskan endorfin, yaitu zat yang dapat membantu tubuh meringankan efek stres.
Selain itu, uap yang hangat dapat meningkatkan sirkulasi darah sehingga otot menjadi kendur sehingga tubuh menjadi lebih santai.
BACA JUGA: Usaha Ayu Ting Ting sedang Sepi? Benarkah Foto-foto ini Pertanda Bisnisnya Gulung Tikar?
4. Melepaskan racun dalam tubuh
Source | : | top10homeremedies.com |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR