Nakita.id- Rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher memang masih hitungan minggu.
Meski begitu, Sule dan Nathalie terlihat begitu kompak dan harmonis.
Sule dan Nathalie pun tak sabar untuk segera mendapatkan buah hati dari hasil pernikahannya.
Pada saat berlibur di Bali beberapa waktu lalu, Sule membongkar tanda-tanda aneh yang dialami sang istri.
Sule menganggap, tanda-tanda aneh tersebut merupakan pertanda dirinya dan Nathalie akan segera mendapat momongan.
Pasalnya saat di Bali tiba-tiba Nathalie sangat mengidamkan kolak pisang.
Setibanya di Jakarta akhirnya Nathalie bisa langsung menuruti keinginannya tersebut.
Usai Nathalie, kini gantian Sule yang terlihat mengalami tanda-tanda aneh.
Bagaimana tidak? Sule mendadak ingin makan ikan kakap.
Baca Juga: Baru Juga Sah Jadi Istri, Nathalie Holscher Sudah Berani Ancam Sule Karena Prihal Ini
Tak hanya sekali, Sule pun makan ikan kakap tersebut selama dua hari berturut-turut.
Nathalie pun bingung dengan keinginan sang suaminya tersebut.
Baca Juga: Teddy Sebut Anak-anak Lina Tak Bertanggung Jawab, Sule Geram, 'Mau Masuk Infotainment, Kejar Aja'
"Kamu dari semalam kakap mulu sayang," kata Nathalie dalam akun Instagramnya @nathalieholscher.
Dengan wajah sumringah, Sule menganggap keinginan dirinya makan ikan kakap merupakan suatu pertanda akan segera mendapat momongan.
"Iya lagi ngidam," celetuk Sule.
"Hah dari semalam loh!" Jawab Nathalie.
Sule pun mulai bingung, mengapa dirinya bisa memiliki keinginan aneh tersebut.
Baca Juga: Padahal Hanya Ibu Sambung, Tapi Sikap Anak Bungsu Sule pada Nathalie Holscher Sukses Bikin Ibu-ibu Iri: 'Lengketnya Kayak Emak Kandung'
"Iya enggak tahu aku kepengin kakap loh," kata Sule bingung.
Sebagai istri yang baik, Nathalie pun berjanji akan memasak ikan kakap untuk Sule.
Baca Juga: Belum Sebulan Menikah dengan Nathalie Holscher, Sule Mendadak Curahkan Isi Hatinya hingga Singgung Soal Karma, 'Apa Perasaan Ayah Aja?'
"Besok aku masakin deh," tutup Nathalie.
Wah kita doakan saja ya Moms, semoga Sule dan Nathalie segera diberikan momongan.
Source | : | |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR