Nakita.id - Memiliki kulit awet muda, cerah, dan bebas pori-pori merupakan idaman setiap perempuan.
Terlebih jika usianya hampir menginjak 30 tahun yang mana berbagai tanda penuaan mulai muncul.
Kini, orang Korea seolah jadi kiblat kecantikan perempuan Indonesia karena kulit wajahnya yang selalu nampak awet muda, cerah, dan bebas pori-pori.
Ternyata untuk mendapatkan kulit seperti orang Korea bisa dilakukan siapa pun dan sangat mudah lho Moms.
Baca Juga: Inilah Cara Menghilangkan Komedo dengan Ampuh Hanya dalam Waktu 5 Menit
Memang cara ini jarang diketahui orang Indonesia.
Namun saat ini, tips dan trik merawat kulit wajah ala perempuan Korea sudah mulai ditiru dan dilakukan perempuan Indonesia.
Apa saja caranya yang ampuh?
Berikut rahasia perawatan perempuan Korea untuk mendapatkan kulit wajah idaman.
Melansir dari Style Craze, inilah caranya.
1. Melakukan double cleansing
Rupanya perempuan Korea tak hanya membersihkan wajah sekali bersih saja.
Mereka melakukan double cleansing atau membersihkan wajah dengan dua langkah.
Pertama, mereka menggunakan pembersih berbasis minyak untuk membersihkan makeup hingga tabir surya.
Langkah kedua adalah menggunakan pembersih berbasis air untuk menghilangkan semua residu berbasis air seperti keringat dan kotoran yang masih tersisa.
2. Pijat wajah
Baca Juga: Ternyata Bayi Tak Wajib Diberi Bedak dan Minyak, Ini Penjelasannya!
Selain membersihkan dengan dua langkah, perempuan Korea juga melakukan pijat wajah yang tujuannya menstimulasi kelenjar getah bening dan membantu mencegah penuaan karena meningkatkan sirkulasi darah dan menghilangkan penuaan.
Pijat wajah ini dilakukan di sepanjang garis V wajah, yakni di area di atas, di antara mata, dan di sekitar mulut untuk mencegah kerutan.
Setelah membersihkan, gunakan produk pelembap lalu pijatkan lembut ke kulit.
3. Menggunakan pelembap
Perempuan Korea juga tak akan meninggalkan langkah menggunakan pelembap setiap melakukan perawatan wajah.
Pelembap mampu bekerja meresapkan lotion atau krim untuk sepenuhnya menembus pori-pori.
Sehingga sebelum menggunakan tabir surya atau skincare lain, Moms harus segera melembapkan setelah setelah mencuci wajah.
4. Vitamin C
Vitamin C menyehatkan kulit kering dan kusam dari dalam dan luar, sifat antioksidannya memurnikan kulit yang lelah, membantu mencerahkan dan menyegarkan kulit dengan memperbaiki sirkulasi kulit.
Baca Juga: Pakai Lidah Buaya di Ketiak Setiap Hari, Rasakan Manfaat Luar Biasa
Untuk mengambil manfaat dari asam sitrat cukup dengan memeras setengah lemon ke dalam mangkuk, tambahkan air, dan oleskan ke kulit dengan kapas.
Lemon akan membuat kulit lebih cerah dan bersih.
Namun, jangan gunakan lemon atau perawatan lain yang mengandung vitamin C sebelum pergi keluar karena akan menghilangkan pigmentasi kulit.
5. Ginseng
Ginseng adalah herbal Korea yang terkenal untuk kesehatan tubuh, namun juga baik kesehatan kulit.
Ginseng menjadi antioksidan, mencegah penuaan, mempertahankan elastisitas kulit, dan memperpanjang umur sel-sel kulit.
Ginseng juga sangat efektif dalam meningkatkan produksi kolagen.
6. Perlindungan UV
Paparan sinar UV adalah salah satu penyebab utama penuaan dini karena produksi kolagen menurun ketika kulit terkena sinar UV untuk waktu yang lama, dan ini akan menghasilkan kulit yang lebih tipis dan munculnya keriput.
Tabir surya adalah suatu keharusan dalam sistem kecantikan Korea.
Baca Juga: Awas Moms! Ini Bahaya yang Mengancam dari Kebiasaan Memencet Jerawat?
Tabir surya dalam perawatan kulit Korea memiliki tekstur yang relatif ringan, terserap dengan baik, dan tidak meninggalkan residu lengket dan berminyak.
Selain itu, tabir surya melembapkan kulit dan dapat digunakan sebelum mengaplikasikan makeup.
Itulah beberapa rutinitas perempuan Korea dalam menjaga kecantikan dan kesehatan kulit, siap mencoba?
Source | : | stylecraze |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR