Ahli Beberkan Tips untuk Lindungi Diri dari Virus Corona Bagi Orang yang Harus Bekerja di Kantor
Nakita.id - Semenjak adanya pandemi Covid-19, setiap orang dianjurkan untuk bekerja dari rumah, sekolah secara daring dan tidak keluar rumah jika tidak benar-benar penting.
Namun, sebagian orang ada yang masih harus pergi ke kantor.
Oleh karena itu, sebaiknya jagalah diri dengan mengikuti protokol kesehatan ya, Moms.
Tak hanya menjaga diri, dengan menaati protokol kesehatan selama bekerja, Moms juga menjaga keluarga di rumah dari virus corona.
Dr. Eric Cioe-Pena, seorang dokter darurat dan direktur kesehatan global untuk Northwell Health, memberi beberapa tip untuk tetap aman di tempat kerja.
Apa saja tipsnya?
1. Sering mencuci tangan
Pertama yang harus dilakukan adalah mencuci tangan.
Baca Juga: Bukan Omong Kosong, Penelitian Beri Bukti Menjaga Jarak Bisa Bantu Cegah Penularan Virus Corona
Baik 20 detik dengan sabun dan air atau dengan pembersih tangan yang lebih dari 60% alkohol.
Karena cara utama penularannya adalah menyentuh permukaan tempat seseorang batuk atau bersin dan kemudian menyentuh wajah.
Jadi, itulah garis pertahanan pertama Moms, cuci tangan.
2. Membersihkan meja kerja sebelum mulai bekerja
Tip selanjutnya, Moms sebaiknya membersihkan meja dan peralatan yang ada di meja sebelum memulai bekerja.
"Saya juga merekomendasikan, di awal hari, membersihkan area yang akan sering Anda sentuh di area kerja Anda. Jadi, keyboard, ponsel, mouse yang akan saya desinfeksi dengan desinfektan rumah tangga atau apa pun akan berfungsi," ujar Dr. Eric Cioe-Pena.
3. Menjaga jarak
Selanjutnya yakni jaga jarak aman saat berbincang dengan orang lain.
"Berada di samping orang lain selama lebih dari dua menit dalam jarak enam kaki yang sakit dan menunjukkan gejala pasti merupakan sebuah risiko. Idenya sekarang adalah Anda ingin mempraktikkan jarak sosial antar orang sehingga jika seseorang sakit," ujar Dr. Eric Cioe-Pena.
Selain itu, sebaiknya tahanlah diri untuk tidak bersentuhan atau bersalaman dengan orang lain.
Menurut Dr. Eric Cioe-Pena, sebaiknya gunakan isyarat atau bersalaman menggunakan siku itu lebih baik ketimbang bersentuhan dengan cara seperti meninju.
"Anda tahu, bahkan hanya dengan mengangguk kecil atau membungkuk seringkali akan menyelesaikan persoalan (menyapa)," jelas Dr. Eric Cioe-Pena.
Selain itu, jangan lupa selalu menggunakan masker ya, Moms.
#IngatPesanIbu untuk mencegah penularan virus corona dengan sering mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | businessinsider |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR