Pembelaan Ali Nurdin terhadap kliennya itu terekam di kanal YouTube seleb oncam news pada Selasa (22/12/2020).
"Kalau mengurus anak sih ya artian itu kan tidak mungkin ya, tidak harus menyuapi, menceboki, memandikan, kan itu mengurus kan.
"Kalau misalnya memang dia sanggup membayar babysitter untuk mengurus anaknya kan lebih baik seperti itu," jelas Ali Nurdin.
"Jadi memang harus definisinya dipertegas dulu," sambungnya.
Lebih lanjut, pengacara Teddy Pardiyana juga menuturkan sudah sewajarnya jika seorang ayah menyayangi anaknya.
"Yang namanya bapak pasti sayang sama anaknya," pungkas Ali Nurdin.
Lantas, soal kesaksian Teddy tak tanggung jawab terhadap Bintang, Ali juga menanggapi.
"Itu kan saksi dari pihak sana, dari pihak kita juga mungkin akan berkata sebaliknya gitu.
"Jadi, kalau memang tidak tahu kejadian sebetulnya, ya tolong lah pihak luar jangan pernah memperkeruh suasana yang lagi kisruh," lanjutnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR