Nakita.id - Beberapa selebriti yang terjun ke dunia hiburan terkadang diikuti atau dibarengi dengan saudara mereka yang ikut juga terjun industri yang sama.
BACA JUGA: Bikin Gemas! Begini Potret Beberapa Anak Kembar Para Selebriti
Siapa saja mereka, yuk simak!
1. Raffi Ahmad dan Syahnaz Sadiqah
Raffi memang lebih dulu terjun di dunia hiburan, sejak masih remaja ia telah membintangi beberapa ftv hingga kemudian membintangi film dan menjadi presenter.
Kiprahnya ini juga diikuti oleh adik bontotnya.
Syahnaz Sadiqah yang mulanya ikut menjadi presenter acara musik dan mulai bermain sinetron.
2. Nadine, Marcel, dan Mischa Chandrawinata
Mereka bertiga adalah saudara kandung di mana Nadine sebagai kakak dari si kembar memulai karirnya sejak menjadi pemenang Putri Indonesia pada 2005.
BACA JUGA: Daftar 5 Bintang Bollywood yang Punya Anak Kembar, Lucu-lucu Banget!
Sedangkan kedua adik kembarnya, Marcel dan Mischa bermula dari menjadi kodel dan seorang aktor layar lebar pada tahun 2005 juga.
3. Sissy Priscillia, Jevin Julian, dan Vanesha Priscillia
Sissy terjun dan mulai terkenal sejak ia membintangi film Ada Apa dengan Cinta (AADC) di tahun 2002 sebagai Milly, hingga kemudian ia banyak memainkan film layar lebar.
Sedangkan Jevin terjun sebagai DJ dan Beatboxer, Vannesa sendiri sebagai adik yang paling kecil awalnya terjun di dunia model hingga kini ia mengikuti jejak kakak tertuanya untuk berakting di film layar lebar, seperti menjadi Milea dalam film Dilan.
4. Nabila Syakieb dan Ali Syakieb
Baik Nabila maupun Ali keduanya terjun ke dunia hiburan Indonesia, terutama dalam akting di sinetron-sinetron lokal.
5. Isyana Sarasvati dan Rara Sekar
Moms pasti tak asing dengan Isyana Sarasvati, penyanyi muda ini memang terkenal dengan bakat musiknya yang luar biasa.
BACA JUGA: Lucu! Nama-nama Unik Orang Indonesia ini Bikin Geleng-geleng Kepala
Sebelum Isyana terkenal ternyata kakanya Rara Sekar telah terlebih dahulu mengambil hati para penggemar musik indie lo Moms.
Sejak tahun 2012, bersama duo Banda Neira Rara memulai karirnya sebagai musisi musik indie.
Meski tak seterkenal Isyana yang bergabung dengan suatu label musik pada 2013 lalu, warna dan jenis musik Rara dalam Banda Neira ini sangat enak didengarkan walau telah bubar 2017 lalu.
Hmmm, itu dia Moms beberapa selebriti kakak beradik yang kompak terjun ke dunia hiburan masih banyak lo beberapa selebriti kakak beradik selain yang disebutkan di atas.
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR