Nakita.id - Bagi perempuan, tas ibaratnya adalah jantung penampilan.
Seiring perkembangan fashion yang tak ada matinya, terdapat beragam jenis tas dengan model dan warna menarik.
Selain menampung kebutuhan sehari-hari, tas pun bisa menunjang penampilan kita agar terlihat mencolok.
Namun, penting untuk Moms memerhatikan beban tas yang dibawa setiap hari.
Beban tas yang berat akan berakibat buruk pada kesehatan tulang.
BACA JUGA: Uhuk! Batuk Terlalu Keras, Perempuan Ini Patahkan Tulang Rusuknya
Dilansir dari laman shefinds.com, seorang ahli tulang Dr. Evelyn Haworth menjelaskan berat tas yang ideal untuk perempuan; berikut penjelasannya;
Shoulder bag / Tas Bahu
Tas bahu ini menjadi andalan perempuan jika bepergian, karena modelnya yang simpel namun tetap gaya.
Dengan ukuran yang cukup besar, semua keutuhan akan muat di dalamnya.
Nah, berat maksimal yang dianjurkan jika Moms memakai tas ini adalah 10 persen dari berat tubuh; jadi jika berat badan Moms adalah 50 kilogram maka berat tas sebaiknya jangan melebihi 5 kilogram.
6 Tips Membujuk Anak Agar Nyaman Menjalani Pemeriksaan dan Perawatan Saat Sakit
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR