2. Diabetes
Untuk membantu mengatasi diabetes, Moms bisa mengambil 3 lembar daun sirih merah setengah tua dan diambil dari daun keenam atau ketujuh dari pucuknya.
Setelahnya cuci bersih semua daun tersebut kemudian iris kecil-kecil.
Rebus semuanya dengan air sebanyak 3 gelas atau sekitar 600 ml sampai mendidih dan tersisa kira-kira 1,5 gelas.
Minum ramuan tersebut sebanyak tiga kali sehari setelah makan dan satu kali minum sebanyak setengah gelas.
Namum, menurut dokter spesialis farmakologi klinik dr. Lonah, SpFK, baru ada uji klinis terhadap daun sirih merah terhadap hewan belum terhadap manusia sehingga ia tak menyarankan menggunakannya untuk pengobatan diabetes.
"Selama belum ada uji klinis pada manusia, kita sebagai dokter atau pasien diabetes tidak dianjurkan untuk menggunakan daun sirih merah untuk mengobatan kencing manis, atau diabetes melitus. Karena keamanannya belum dipastikan, efektifitasnya, efek sampingnya belum tahu apa, dosis terapi dan dosis toxic-nya masih harus dicari tahu," jelas dr. Lonah yang dilansir dari kanal YouTube lifestyleOne (27/12/2018).
Baca Juga: Jerawat Membandel hingga Bau Badan Bisa Teratasi dengan Ramuan Daun Sirih, Cara Buatnya Mudah!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube,kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR