Nakita.id - Sudah satu pekan berlalu sejak tragedi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182.
Pesawat dengan rute Jakarta-Pontianak ini jatuh di kawasan Kepulauan Seribu pada Selasa (12/1/2021) kemarin.
Korban dalam kecelakaan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air ini satu persatu mulai ditemukan oleh petugas SAR gabungan.
Seminggu pencarian, update terkini (19/1/20201) mengabarkan kalau sebanyak 34 korban Sriwijaya Air SJ-182 sudah berhasil diidentifikasi oleh Tim DVI Polri.
Baca Juga: Obat Pembersih Rahim Usai Keguguran Salah Satunya Misoprostol, Berikut Beberapa Efek Sampingnya
Dari data manifest pesawat, diketahui kalau Sriwijaya Air SJ-182 ditumpangi oleh 62 orang, terdiri dari 12 kru pesawat dan 50 penumpang.
Melansir dari Tribunnews.com, dari 34 korban tersebut ada seorang bayi berusia 11 bulan dengan nama Fao Nuntius Zai berhasil diidentifikasi.
Fao Nuntius Zai merupakan salah satu dari tiga anak dari Arneta Fauzia asal Serang Banten.
Ibu dan ketiga anaknya ini berniat untuk terbang ke Pontianak guna memberikan kado ulang tahun untuk sang ayah.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR