Nakita.id - Kasus video syur dengan tersangka Gisel dan Michael Yukinobu De Fretes kembali memasuki babak baru.
Kini keduanya baru saja menyelesaikan wajib lapor yang ke-5.
Sambil menunggu olah tkp dan penyelesaikan berkas-berkas agar segera naik ke pengadilan, MYD atau biasa dikenal sebagai Nobu ini selalu kooperatif.
MYD bahkan tak pernah terlihat mangkir dari panggilan Kepolisian Polda Metro Jaya.
Masih tetap mengenakan kemeja putih, Nobu sudah menyelesaikan panggilan yang ke-5.
MYD didampingi kuasa hukum melakukan apa yang diminta dari Polda Metro Jaya.
Menjadi tersangka utama setelah Gisel, Nobu tentu harus mematuhi apa yang diperintahkan polisi.
Nama MYD atau Michael Yukinobu De Fretes atau Nobu memang sudah tak lagi asing ditelinga kita.
Bahkan wajahnya sudah terlihat akrab. Moms sudah tak lagi harus menebak-nebak siapa pemeran pria dalam video syur Gisel tahun 2017 lalu.
Pria yang sempat menjadi rekan kerja Gisel di salah satu stasiun TV swasta ini kini viral dimana-mana.
Meski wajahnya kini jadi sorotan, Nobu ternyata masih sungkan untuk keluar rumah.
Hal ini disampaikan MYD sendiri saat setelah menyelesaikan pemeriksaan kelimanya.
"Sungkan untuk keluar rumah sih sebenernya. Saya merasa cukup di rumah dulu untuk sementara, jangan kemana-mana apalagi lagi Covid gini sih," ucap MYD dilansir dari kanal Youtube KH Infotainmet pada Jumat (22/01).
Selain sungkan untuk keluar rumah, Nobu juga menyadari bahwa followers atau pengikutnya di Instagram tiba-tiba bertambah sejak dirinya terkenal karena kasus video syur.
Sebagai orang yang tak pernah dikenal sebelumnya, Nobu jujur merasa kaget karena banyak yang mengikuti Instagram pribadinya.
"Saya memang dari orang biasa merasa kaget (banyak followers)," ucap MYD.
Setelah menjadi tersangka, memang banyak yang penasaran dengan sosok Michael Yukinobu De Fretes ini.
Netizen bahkan banyak meninggalkan komentar-komentar di Instagram MYD. Dan hal ini juga membuat Nobu cukup kaget.
"Berbagai komentar pastinya. Yang pasti belum terbiasa dan pastinya agak gimana lihat komentar yang serem," ucap Nobu.
"Tapi kalau yang komentar dukung, doa, itu yang bikin membesarkan hati," pungkas MYD.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR