Justru Ayu Ting Ting sendiri yang memintanya.
"Ini memang resmi keputusan saya yang membatalkan.
"Saya yang memutuskan," tukas Ayu.
Menyoal alasannya, pelantun Alamat Palsu itu ogah menjelaskan secara rinci.
"Biar itu jadi urusan saya, ya," tandasnya.
Padahal sebelumnya Ayu Ting Ting sempat ingin balas dengan Enji Baskoro yang betah jadi suami dalam hitungan 20 hari saja.
Ia berucap bahwa akan pamer suami di depan mata Enji Baskoro yang dulu pernah menyia-nyiakannya.
"Ini dari hati kita aja udah dendam. Besok kalau ada laki, ke mana-mana gue pamerin laki gue!" tukas Ayu Ting Ting saat curhat di hadapan Ussy dan Andhika.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR