Manfaat Kulit Jeruk yang Sayang Dilewatkan, Gunakan dengan Cara Ini dan Lihat Perubahannya pada Kulit Wajah
Nakita.id - Tak hanya daging buahnya saja yang bermanfaat, kulit jeruk juga punya segudang manfaat.
Maka, mulai saat ini jangan lagi kita buang kulit jeruk ya Moms.
Salah satu manfaat kulit jeruk dapat berguna untuk kecantikan.
Kita bisa manfaatkan kulit jeruk sebagai perawatan kecantikan.
Sama seperti daging buahnya, kulit jeruk juga mengandung vitamin C.
Tak hanya itu, juga mempunyai sifat antibakteri dan antimikroba di dalamnya.
Lalu bagaimana cara menggunakan kulit jeruk untuk perawatan kecantikan?
Berikut beberapa cara yang bisa kita lakukan:
Baca Juga: Enggak Pakai Ribet, Ini Cara Mudah Menanam Jeruk Limau di Rumah
Yogurt dan kulit jeruk
Melansir Bollywoodshaadis, kita bisa coba membuat masker dari yogurt dan kulit jeruk.
Caranya, campurkan 1 sdm bubuk kulit jeruk dan 2 sdm yogurt lalu aduk merata.
Jika sudah, oleskan pada wajah sekitar 20 menit. Bilas wajah hingga bersih setelahnya.
Oatmeal dan kulit jeruk
Cara lainnya, kita bisa membuat masker dari kulit jeruk dan oatmeal.
Baca Juga: Pasti Rugi Kalau Masih Buang Kulit Jeruk, Tak Disangka Bisa Berikan Perubahan Ini pada Kulit Wajah
Ini dapat membantu untuk mengatasi jerawat dan menjaga kulit terbebas dari pori-pori serta minyak.
Cukup siapkan 2 sendok teh bubuk kulit jeruk, 1 sendok teh oatmeal dan 1 sendok teh soda kue.
Lalu aduk merata semua bahan tersebut. Jika sudah halus, oleskan pada wajah dan pijat secara perlahan.
Bila sudah, bilas wajah dengan air dingin.
Masker pembersih dari kulit jeruk
Untuk menjaga kulit tetap terhidrasi, kita bisa menggunakan masker dari kulit jeruk.
Siapkan 2 sendok teh bubuk kulit jeruk, 1 sendok teh susu dan 1 sendok teh minyak kelapa.
Jika semua bahan sudah tercampur merata, gunakan ke wajah dan diamkan sekitar 15 menit.
Lalu bersihkan wajah seperti biasa.
Kulit jeruk, kenari dan pasta cendana
Kita juga bisa membuat masker dari campuran bubuk kulit jeruk, bubuk kenari dan pasta cendana.
Tak lupa, beri juga tambahan 2 sampai 3 tetes jus lemon dan 2 sendok makan air mawar.
Gunakan masker ini pada wajah. Setelah 5 menit, bilas wajah hingga bersih.
Kulit jeruk, madu dan kunyit
Untuk membuat masker ini, cukup sediakan 1 sdm bubuk kulit jeruk, 1 sdm madu, dan sejumput kunyit.
Aduk semua bahan hingga halus dan oleskan pada wajah.
Diamkan masker pada wajah kurang lebih 10 menit.
Lalu bersihkan wajah dengan air mawar atau pembersih seperti biasa.
Namun, hindari penggunaan masker ini jika kulit wajah sedang berjerawat.
BERITA POPULER: Ditemukan 2 Halaman Surat Saat Song Jae Rim Meninggal Dunia hingga Revand Narya Digugat Cerai karena Silent Treatment
Source | : | Bollywoodshaadis.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR