Melansir dari Kompas.com, Ashanty meminta agar pihak Lembaga Bantuan Hukum (LBH) tidak lagi membuat jumpa pers mengenai anak angkatnya, Putra.
Pasalnya, menurut Ashanty, menggelar jumpa pers dengan membawa anak di bawah umur merupakan tindakan yang tidak baik.
Apalagi, dalam jumpa pers tersebut, banyak pernyataan yang dibuat tidak berdasarkan fakta.
"Karena kan yang kayak aku bilang tadi, press conference bawa anak di bawah umur itu, dengan menuliskan kebohongan itu enggak baik ya," ujar Ashanty saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Selasa (9/2/2021).
Untuk saat ini, pelantun lagu ‘Dulu’ ini pun telah memaafkan pernyataan dari LBH yang mengaku mewakili Putra.
Akan tetapi, Ashanty mengatakan, jika pihak LBH tersebut kembali mengeluarkan pernyataan yang tidak benar lagi, ia tidak segan akan menindaklanjuti hal tersebut secara serius.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR