Nakita.id - Untuk melindungi anak dari berbagai penyakit, tidak ada alasan untuk Si Kecil tidak mendapatkan imunisasi dan vaksinasi dasar yang lengkap.
Imunisasi dan vaksinasi anak bisa Moms peroleh secara gratis di pusat kesehatan milik pemerintah maupun swasta.
Pemberian imunisasi dan vaksinasi dasar anak akan disesuaikan dengan usia Si Kecil.
Biasanya anak Moms akan mulai diberikan imunisasi mulai dari 0 bulan atau bayi baru lahir sampai dengan 9 bulan.
Imunisasi tambahan bisa diberikan kepada Si Kecil mulai dari usia 18 bulan sampai usia sekolah.
Salah satu imunisasi tambahan yang didapat Si Kecil adalah vaksin Hepatitis A.
Hal ini pun dijelaskan oleh Dr. dr. Debbie Latupeirissa, Sp.A (K), Spesialis Anak Konsultan Penyakit Infeksi & Tropis Anak, RS Pondok Indah - Bintaro Jaya saat dihubungi Nakita.id Jumat, (05/02/21).
Vaksin Hepatitis A ini diberikan pada Si kecil bertujuan untuk melindungi anak dari virus Hepatitis A atau biasa yang disebut sakit kuning.
Walaupun, sakit kuning juga diketahui dapat disebabkan juga oleh virus Hepatitis B.
"Vaksin ini bermanfaat untuk mencegah anak terinfeksi virus Hepatitis A (sakit kuning).
Penularan virus Hepatitis A adalah melalui kebiasaan hidup yang tidak bersih dan tidak sehat," jelasnya.
Vaksin ini juga direkomendasikan untuk pasien yang berisiko tinggi terinfeksi virus hepatitis A. Berikut ini contohnya:
1. Populasi berisiko tinggi tertular Virus Hepatitis A (VHA).
2. Anak usia ≥ 1 tahun, terutama anak di daerah endemis
3. Pasien Penyakit Hati Kronis, berisiko tinggi hepatitis fulminan bila tertular VHA
4. Kelompok lain: pengunjung ke daerah endemis; penjamah makanan; anak usia 2–3 tahun di Tempat Penitipan Anak (TPA); staf TPA; dll.
Vaksin Hepatitis A ini pun tidak bisa diberikan pada anak dibawah umur satu tahun.
"Vaksin ini diberikan 2 kali, yaitu mulai anak usia 1 tahun, dengan selang waktu 6-12 bulan," ujar dr. Debbie.
Efek samping atau KIPI jarang terjadi, kemungkinan hanya terjadi reaksi lokal di lokasi suntikan berupa kemerahan atau bengkak dan nyeri.
Klavuu Luncurkan Real Vegan Ampoule Series untuk Perawatan Kulit Optimal, Atasi Penuaan Dini hingga Kulit Kering
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR