Nakita.id- Salah satu organ tubuh yang paling penting untuk dijaga adalah mata Moms.
Begitu pula bagi bayi yang baru lahir, mata menjadi sesuatu yang sangat penting dan harus diperhatikan kebersihannya.
Pasalnya mata bayi baru lahir akan lebih sering berair dan terdapat kotoran.
Mata bayi baru lahir juga sangat sensitif dan tidak bisa asal saja dibersihkannya Moms.
Butuh kehati-hatian ketika membersihkannya, jika salah maka akan berakibat fatal dan mata Si Kecil justru akan infeksi.
Banyak orang zaman dulu yang memperayai bahwa untuk membuat mata bayi bersih dan terang bisa memanfaatkan kembang telang.
Kembang telang merupakan salah satu tanaman yang merambat dan mudah ditemukan pada pekarangan rumah.
Kembang telang ini juga bisa menjadi tanaman hias karena warnanya yang begitu cantik yakni biru pekat.
Amankah menggunakan kembang telang untuk membersihkan mata bayi?
Karena banyak sekali orang yang sudah percaya bahwa kembang telang bisa membersihkan mata bayi maka peliputan khusus yang dilakukan Nakita.id kali ini akan membahas tuntas mengenai hal tersebut.
Berdasarkan hasil wawancara dengan beberapa orang ahli semuanya sepakat bahwa belum ada uji secara klinis mengenai kembang telang yang dianggap aman untuk membersihkan mata bayi.
Baca Juga: Bayi Baru Lahir Matanya Merah, Bisa Akibat Virus yang Ditularkan Ibunya
"Kembang telon untuk membuat mata menjadi sehat, bersih, sejauh yang saya tahu belum ada penelitian atau uji klinisnya," ungkap dr. Juliawaty Salim, Sp.A dari Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran, Kamis (04/02/2021).
Senada dengan pendapat dr. Juliawaty, salah seorang dokter bernama dr. Ellen Wijaya, Sp.A juga mengatakan, sejauh ini belum ada bukti medisnya terkait kembang telang yang bisa membersihkan kotoran pada mata bayi.
"Belum ada bukti medis bahwa penggunaan kembang tertentu dapat membantu membersihkan kotoran mata pada bayi," kata dr. Ellen Wijaya, Sp.A dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id, Sabtu, (06/02/2021).
Karena belum ada uji klinisnya para ahli menyarankan agar Moms lebih baik tidak menggunakan kembang telang untuk membersihkan mata bayi.
"Jadi, dengan cara yang kita belum tahu uji klinisnya seperti apa rasanya lebih baik tidak ya, karena takutnya akan membuat infeksi di daerah mata tersebut," kata dr. Juliawaty.
dr. Ellen juga mengungkapkan, bahwa kondisi kembang telang yang tidak bersih justru akan mendatangkan infeksi pada mata bayi.
Baca Juga: Berita HOAX Kesehatan: Flash Kamera Menyebabkan Kebutaan Pada Bayi
"Justru kondisi kembang yang tidak bersih dapat menjadi sumber infeksi pada mata bayi," ucap dr. Ellen.
Apabila sudah terlanjur menggunakan kembang telang dan mata buah hati Moms memerah maka ada baiknya segera pergi ke dokter.
"Jika terdapat tanda infeksi pada mata si kecil seperti mata kemerahan, kelopak mata bengkak, sekret berwarna kuning-kehijauan, maka segera bawa bayi untuk periksa lebih lanjut ke dokter," tutupnya.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR