Nakita.id - Generasi muda saat ini dinilai memiliki risiko tinggi dan rentan terhadap infeksi menular seksual serta kehamilan tidak direncanakan.
Hal ini didasari oleh hasil survey yang dilakukan oleh DKT Indonesia pada tahun 2019.
Survey ini melibatkan 500 responden anak muda berusia 15 – 24 tahun di tujuh kota besar Indonesia.
Dalam survey ini mengungkapkan bahwa 70% dari mereka sudah pernah melakukan kontak fisik mulai dari berpegangan tangan dan berpelukan, samapi 19% dari mereka mengaku pernah melakukan hubungan seksual.
Melihat fenomena tersebut, Fiesta Condoms selaku brand kesehatan reproduksi terdepan di Indonesia berkolaborasi dengan Berani Berencana menyelenggarakan webinar dengan mengusung tema “Apa Perlu Bercinta, Biar Cinta?”.
Dalam webinar ini Brand Manager Fiesta Condoms, David Dwi Santoso mengungkapkan acara ini diselenggarapan bertujuan untuk mengedukasi anak muda di Indonesia.
Ia berharap anak muda sekarang ini mengetahui pentingnya consent atau persetujuan dalam sebuah hubungan percintaan serta pentingnya perilaku hidup sehat.
"Bicara masalah romance, gen z punya keunikan tersendiri dibandingkan dengan generasi lainnya.
Akan tetapi, masih banyak anak muda Indonesia yang belum mengerti pentingnya kesehatan reproduksi dalam sebuah relationship serta belum bisa membedakan antara cinta dan nafsu sehingga beberapa dari mereka seringkali terjebak dalam hubungan yang toxic,” ungkapnya.
Zola Yoana, Certified Matchmaker & Relationship Science-Based Coach yang menjadi salah satu narasumber dalam webinar Fiesta Condoms juga menjelaskan bagaimana rasa cinta akan menimbulkan dorongan seksual dengan sesama pasangan.
“Cinta adalah perasaan kuat antara attachment, affection, dan desire. Namun terkadang seringkali kita susah membedakan nafsu dan cinta.
Ketika seseorang jatuh cinta pasti selalu ada desire dan dorongan seksual dengan sesama pasangan," jelasnya.
"Namun ketika menjalin hubungan yang sudah didominasi dengan perasaan seksual, biasanya akan lebih cenderung untuk memprioritaskan keinginan untuk seksual”.
Karena itulah, Zola memberikan saran untuk pertama mengenali dulu pasangan kita lebih baik secara dekat.
“Untuk itu, sebaiknya apabila kamu mulai menjalin hubungan, lebih baik pertama kenali orangnya secara lebih dekat, dimulai dengan cari tahu life value dan kesamaan visi misi kehidupan kamu sejalan atau tidak, baru pengenalan tentang seksual compabitility terakhir” tambahnya.
Brand Manager Fiesta Condoms, David Dwi Santoso juga mengungkapkan webinar ini diselenggarakan untuk membuktikan bahwa rasa cinta tidak perlu dibuktikan dengan bercinta.
Hal itu kembali ke pilihan masing-masing individu yang merasa perlu menjaga kesehatan seksual reproduksinya.
“Webinar ini, kita ingin menginspirasi generasi muda bahwa ternyata cinta tidak perlu dibuktikan dengan bercinta.
Selain itu, merupakan hak dan tanggung jawab dari masing-masing pihak untuk menjaga kesehatan seksual reproduksi dengan memilih perilaku seks aman dan sehat dimana salah satunya dengan penggunaan kondom” ujarnya.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR