1. Hidrasi kulit
Moms disarankan untuk minum 8-10 gelas air setiap hari. Sebab hidrasi adalah langkah kunci untuk menjaga elastisitas kulit kita.
Minum air dalam jumlah yang disarankan setiap hari dapat membantu mencegah kulit keringan dan kendur, serta menjaga kesehatan kulit dari dalam ke luar.
Siapa sangka, air putih bisa menjadi pelembab dan pembersih terbaik yang bisa Moms dapatkan.
2. Penuhi kebutuhan vitamin C
Vitamin C tingkat tinggi dalam makanan berkontribusi besar pada penampilan yang lebih muda.
Sebab vitamin C dalam tubuh akan membantu membangun kolagen.
Dengan memenuhi kebutuhan vitamin C harian, Moma juga akan terhindar dari kerutan lho!
3. Kurangi gula
Mengurangi asupan kalori harian, terutama yang berasal dari gula, akan menghindarkan kulit dari penuaan dini.
Makan lebih sedikit gula juga bisa mencegah kembung yang menyebabkan pembengkakkan pada kulit.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | shopback |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR