Di sisi lain dr. Ivanna Theresa S.,SpOG, MPH, dokter kandungan yang berpraktik di RS St. Carolus Salemba, Jakarta saat diwawancarai Nakita.id pada Selasa (23/2/2021) menjelaskan kebenaran tidak bergerak pasca melahirkan caesar bisa terjadi pembekuan darah.
"Bergerak pasca operasi memang dianjurkan bukan penting lagi. Kenapa dianjurkan?
Contoh saya berikan analogi yang awam, bagi ibu-ibu dalam keadaan menstruasi misalnya kalau ibu-ibu lagi tidur apakah menstruasi itu keluar mengalir? Enggak.
Begitu bangun jalan baru keluar kan. kenapa begitu? karena darah menstruasi keluar seiring dengan gravitasi," jelas dokter Ivanna.
Hal yang sama terjadi pada darah nifas, nifas itu kita butuh dia untuk keluar, kenapa? Karena
kalau diakumulasi di dalam rahim, dia bisa menyebabkan infeksi, kata dokter Ivanna pada Nakita.id.
"Akumulasi darah di dalam rahim itu bisa infeksi karena darah adalah media yang sangat disukai oleh kuman.
Kalau dia ngumpul dan tidak keluar pasti dia bisa infeksi atau kalau darah sudah berkumpul dengan lama, lama-lama dia akan membeku.
Kemudian kalau keluar dia bentuknya seperti gumpalan dan ibu-ibu baru panik.
Ibu sendiri pasti sudah tahu kapan tubuh bisa dipakai berjalan atau tidak, semakin diperlambat maka pemulihannya jadi lama," tutup dokter Ivanna.
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR