Nakita.id – Menjadi seorang peraga busana atau model kerap dituntut untuk tampil sempurna dari atas kepala hingga ujung kaki.
Mulai dari tinggi badan, kulit putih hingga badan langsing, nampaknya menjadi ukuran standar seorang peraga busana.
Namun hal itu nampaknya tak berlaku bagi ajang kecantikan yang diadakan di Thailand ini.
BACA JUGA: Udang Saus Padang, Sajian Enak, Praktis, dan Murah Untuk Makan Malam
Baru-baru ini media sosial tengah dihebohkan dengan kemenangan seorang perempuan pada ajang kecantikan 200 Pounds Beauty di Thailand.
Menariknya, perempuan yang diketahui bernama Maeya ini dianggap tidak memenuhi kriteria sebagai seorang model.
Maeya (19), memiliki hidung yang tak mancung dan bentuk bibir yang unik.
Akan tetapi hal itu tidak membuat Maeya berkecil hati dan pesimis.
BACA JUGA: Berat Badan Ideal Sebelum Hamil, Begini Cara Menghitungnya Moms
Maeya kerap di-bully karena bentuk hidungnya yang pesek, tapi ia tak ingin ambil pusing.
Mulanya, Maeya adalah seorang komedian di Thailand dan sedang berusaha untuk melakukan yang terbaik, dengan mencoba berbagai bidang seni seperti akting dan bernyanyi.
Tak hanya itu, Maeya semakin populer dan tenar hingga ini membuat ia semakin percaya diri.
Tapi tak ada yang menyangka bahwa Maeya ternyata adalah seorang transgender.
BACA JUGA: Pinggang Wanita ini Sangat Tipis Karena Menuruti Permintaan Suaminya
Terlepas dari apa jenis kelaminnya, Maeya kini berhasil membuktikan bahwa meski bentuk wajahnya tidak sesempurna model pada umumnya, namun ia mampu memancarkan pesona rasa percaya dirinya.
BACA JUGA: Bahaya Jadi Perokok Pasif, Moms dan Si Kecil Berisiko Terkena ini
Kini, Maeya berhasil membuat dirinya tampil lebih cantik sehingga pantas memenangkan sebuah ajang kecantikan. (*)
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
Source | : | nowlooker.com. |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR