Nakita.id - Kalau Moms ingin menghidangkan olahan ayam yang simple namun lezat, Moms bisa membuatnya dengan resep Oseng Ayam Bumbu Kuning Kemangi.
Dibuat dengan bahan minimal, tapi rasa tetap maksimal.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 10 Porsi
Bahan:
1/2 ekor ayam, potong 10 bagian
2 tangkai serai, memarkan
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
200 ml air
1 ikat kemangi, siangi
8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
3 butir kemiri, sangrai
2 cm kunyit, sangrai
2 siung bawang putih
2 buah cabai merah
Cara Membuat Oseng Ayam Bumbu Kuning Kemangi:
1. Tumis bumbu halus bersama serai. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan garam dan gula. Aduk rata.
3. Tuangkan air sedikit demi sedikit sampai ayam matang.
4. Masukkan kemangi dan daun jeruk. Aduk-aduk sampai kemangi dan daun jeruk layu.
BACA JUGA: Yuk, Cegah Kanker Mulai dari Dapur dengan Kurangi Penggunaan 7 Bahan Ini dalam Masakan
SEMANGKUK INFO
Terlihat Sepele Namun Bikin Penasaran, Apa Perbedaan Oseng-Oseng dan Cah?
Orang seringkali menyamakan tumisan, oseng-oseng, dan cah tanpa mencari tahu apa perbedaan di antaranya.
Persamaannya, jelas ketiganya merupakan masakan yang dimatangkan dengan sedikit minyak.
Yuk, simak perbedaannya lebih seksama.
Jangan sampai ketika Moms menemukan suatu restoran yang menyajikan satu bahan dengan dua cara masak ini, Moms bingung sendiri.
Bukan tidak mungkin, kan, ada restoran yang menjual “cah taoge” dan “oseng-oseng taoge” sekaligus?
Dalam tautan ini terdapat perbedaan mendasar antara oseng-oseng dan cah.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR