Kini setelah menggelar lamaran, selanjutnya adalah siraman yang akan dilaksanakan pada 19 Maret 2021.
Namun untuk acara siraman yang akan dilangsungkan esok hari oleh Aurel tidak bisa dihadiri oleh Krisdayanti.
Dalam tanyangan di kanal Youtube The Hermansyah A6, Rabu (17/3/2021) Ashanty sempat membocorkannya.
Saat itu Ashanty menceritakan siapa saja yang bisa dan tidak bisa memberikan siraman untuk Aurel Hermansyah.
"Prosesi adat Jawa itu siraman itu, terus kaya misalnya bunda harus pakai kebaya semua," kata Ashanty.
"Terus kak diharuskan ada beberapa orangtua yang kamu anggap orang tua yang kamu anggap orangtua atau yang dituakan yang pernikahannya tuh juga bagus, jadi teladan untuk nyiram kamu.
"Tapi kalau orangtua gak apa apa, pokoknya harus. Tapi kalau orang lain atau saudara itu yang pernikahannya bagus," ucap Ashanty.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR