Nakita.id - Melaney Ricardo dan Tyson Lynch salah satu pasangan selebritis yang cukup jauh dari gosip miring.
Kehidupan rumah tangga Melaney Ricardo dengan pria bule tersebut tampak adem ayem bahkan setelah bertahun-tahun membina rumah tangga.
Bahkan Melaney juga sudah dikaruniai 2 orang anak dari pernikahannya dengan Tyson Lynch.
Jauh dari gosip miring, kabar tak sedap soal perceraian presenter berbakat ini pun memancing tanya.
Terlebih sebelumnya Melaney Ricardo juga sempat terpisah jarak dari sang suami beberapa saat karena pandemi.
Kini sudah kembali ke Indonesia, gosip soal perceraian pun muncul ke permukaan.
Seperti dimuat nakita.id sebelumnya rupanya Tyson Lynch sempat mengonsultasikan terkait kondisi rumah tangganya.
Namun saat itu Melaney justru enggan dan berharap agar bisa menyelesaikannya sendiri.
Namun kemudian, Melaney yang merasa tak lagi bisa mengurai apa yang terjadi di dalam kehidupan rumah tangganya, ia pun berusaha untuk mengokohkan pondasi dari dalam dengan mendatangi konselor.
"Tapi karena Tyson dengan kita membuka hati untuk bisa datang ke konselor. Sebenarnya kita mengokohkan pondasi dari dalam," ungkap Melaney.
"Saya hidup tanpa Tyson juga bisa, secara finansial juga bisa, anak-anak juga bisa saya handle," ucap Melaney.
Mendatangi pendeta, Melaney akhirnya mendapatkan jalan tengah untuk polemik rumah tangganya dengan Tyson Lynch.
Lalu apa yang sebenarnya menjadi permasalahan di antara Melaney dan Tyson?
Belum lama ini Melaney membeberkan apa yang membuat dirinya dan Tyson sampai harus mendatangi pendeta.
Dalam kanal Youtube pribadi Melaney Ricardo, Selasa (16/3/2021) ia membeberkan fakta sebenarnya dan menampik adanya orang ketiga.
"Kalau ada gesekan biasanya karena apa? Apakah masalah ekonomi atau orang ketiga?" tanya host.
"Nah ini juga yang pengen aku luruskan di sini, banyak banget yang bilang 'Wah kayanya Melaney sama Tyson ini mungkin diisukan rumah tangganya retak gara-gara mungkin permasalahan ekonomi.
"Karena Melaney sekarang ini itu lebih sering tampil di televisi ketimbang Tyson," kata Melaney.
Tidak menampik, Melaney mengakui jika dirinya memang lebih sering tampil di layar kaca.
Namun bukan berarti, Tyson tidak mengerjakan apapun, ada pekerjaan rumah yang juga sedang ia kerjakan menurut Melaney.
"Tyson saat ini banyak bekerja di belakang layar alias mungkin bisa dikatakan work from home yang tidak tampil di layar kaca.
"Jadi kalau dibilang gesekan atau permasalahan itu karena masalah ekonomi jawabannya tidak, dan kalau yang kedua ada juga pemberitaan mungkin diduga akibat orang ketiga itu tidak benar," tegas Melaney Ricardo.
Melaney Ricardo pun menjelaskan soal apa yang kerap membuat dirinya dan Tyson terlibat gesekan.
"Kalau ada gesekan dalam rumah tangga kami yang sekarang ini hampir 11 tahun, biasanya sebagian besar disebabkan oleh karakter kami yang berbeda.
"Karena kami berdua ini dibesarkan dengan budaya dan juga value atau culture yang totally deference, orang Batak dengan budaya ketimuran dan Tyson dengan budaya Australia kebarat-baratan," tegas Melaney.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | Nakita.ID,YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR