Nakita.id- Pertumbuhan gigi anak merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan dan dijaga kebersihannya.
Pasalnya apabila gigi tidak bersih maka akan mendatangkan berbagai masalah.
Moms akan rentan mengalami sakit atau nyeri apabila terdapat penumpukan kotoran pada gigi.
Apabila mengalami sakit gigi maka proses makan juga akan terganggu dan berdampak buruk bagi kesehatan.
Maka dari itu setiap orang wajib merawat kesehatan giginya termasuk anak-anak.
Usia 1-3 tahun Moms harus sudah mulai menjelaskan kepada anak tentang pentingnya merawat kesehatan dan kebersihan gigi.
Ajak Si Kecil untuk belajar menyikat gigi nya sejak dini Moms.
Karena dengan begitu Si Kecil akan terbiasa untuk selalu merawat giginya sampai dewasa nanti.
Nah pada peliputan khusus yang dilakukan oleh Nakita.id kali ini akan memberi tahu tahap-tahap pertumbuhan gigi anak agar Moms paham.
Pasalnya, bagi Moms juga sangat penting untuk memperhatikan perkembangan gigi Si Kecil terutama di usia 1-3 tahun.
Tahap pertumbuhan gigi anak
Menurut salah seorang dokter gigi bernama drg. Wina Darwis, MDSc, Sp. KGA Rumah Sakit Pondok Indah, Pondok Indah mengatakan pertama kali anak memiliki gigi adalah saat usia 5-7 bulan Moms.
Nah berikut tahap perkembangan gigi anak yang normal dan sehat sesuai dengan usianya menurut drg. Wina Darwis, MDSc, Sp. KGA dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id Jum'at (12/03/2021) sebagai berikut ini:
- Usia 5-7 bulan, umumnya bayi mulai mempunyai giginya yang pertama, yaitu kedua gigi seri pertama bawah.
- Usia 6-8 bulan tumbuh gigi seri pertama atas
- Usia 9-11 bulan, muncul gigi seri kedua atas
- Usia 10-12 bulan gigi seri kedua bawah
- Usia 12-16 bulan mulai tumbuh gigi-gigi geraham pertamanya, kurang lebih bersamaan dengan gigi-gigi taringnya
- Usia 20-30 bulan, gigi terakhir yang tumbuh adalah gigi geraham kedua
drg. Wina Darwis, MDSc, Sp. KGA juga menjelaskan rata-rata anak akan memiliki gigi susu yang lengkap saat usianya 2,5 tahun Moms.
"Sehingga rata-rata anak akan lengkap mempunyai 20 buah gigi susunya di usia 2,5 tahun," jelas drg. Wina Darwis, MDSc, Sp. KGA.
drg. Wina Darwis, MDSc, Sp. KGA mengungkapkan, ada beberapa kondisi tertentu yang dialami oleh anak pada pertumbuhan giginya.
"Ada beberapa variasi normal dari kondisi ini, yaitu beberapa anak lebih cepat atau juga lebih lambat tumbuh gigi, bahkan ada beberapa bayi yang lahir telah mempunyai gigi (disebut neonatal teeth)," tutupnya.
Itu dia Moms tahap-tahap pertumbuhan gigi anak yang menjadi bahasan liputan khusus Nakita.id kali ini.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR