Nakita.id - Deddy Corbuzier baru saja menggelar turnamen catur yang disiarkan secara langsung melalui Youtube dan menjadi trending topik di Tanah Air.
Pada Senin (22/3/2021) kemarin pukul 15.00 WIB kanal Youtube Deddy Corbuzier menayangkan kompetisi berjudul “DEWA KIPAS VS GM IRINE SUKANDAR” dan disaksikan lebih dari 8,1 juta penonton.
Dalam pertandingan ini, 'Dewa Kipas' alias Dadang Subur ditantang berduel melawan Grand Master (GM), Irene Kharisma.
Pertandingan digelar sebanyak 3 babak dengan hadiah yang dijanjikan yaitu Rp 200 juta untuk pihak yang menang dan Rp 100 juta untuk pihak yang kalah.
Hadiah dengan nominal fantastis tersebut bahkan disebut-sebut sebagai hadiah perlombaan catur dengan nominal paling besar di Indonesia.
Selama kurang lebih selama 1 jam 21 menit tayangan Live tersebut berlangsung, rupanya Deddy Corbuzier pun meraup untung yang tak kira-kira!
Dikutip dari Kompas.com, situs web pelacak statistik dan analitik media sosial, Social Blade mencatat estimasi pendapatan Deddy Corbuzier pada waktu pertandingan Dewa Kipas vs GM Irene mencapai 2.400 – 38.000 dollar AS.
Jika dirupiahkan angka ini akan setara dengan Rp 34,8 juta hingga Rp 551 juta (kurs Rp 14.500).
Tak berhenti sampai di sana, pasalnya perkiraan itu belum termasuk iklan langsung dari brand yang dan sponsor yang mendukung berlangsungnya acara tersebut.
Diketahui selama Live berlangsung, ada brand-brand besar yang turut dimunculkan seperti e-commerce nomor 1 di Indonesia, minuman kopi, hingga air mineral dalam kemasan.
Selain itu, konten Close The Door Podcast ini juga diketahui secara rutin memberikan pundi-pundi rupiah yang luar biasa bagi ayah Azka Corbuzier ini.
Dilaporkan pendapatan per bulan Deddy Corbuzier dari konten Close The Door Podcast adalah sekitar 22.300 - 357.500 dollar AS atau sekitar Rp 323,35 juta hingga Rp 5,183 miliar (kurs Rp14.500) sebulan.
Sedangkan estimasi pendapatannya dalam setahun dari YouTube, yakni mencapai 268,2 - 4,3 juta dolar AS atau sekitar Rp 3,888 miliar hingga Rp 62,35 miliar.
Keberhasilan Deddy Corbuzier menggelar turnamen catur “DEWA KIPAS VS GM IRINE SUKANDAR” ini pun berhasil memecahkan 5 rekor sekaligus, antara lain:
- Pertandingan catur pertama yang digelar secara offline selama masa pandemi Covid-19
- Hadiah perlombaan catur dengan nominal paling besar di Indonesia
- Disaksikan oleh 1,5 juta penonton secara online selama pertandingan berlangsung
- Hadiah uang tunai diberikan langsung kepada pemenang
- Nominal hadiah tersebut setara dengan nilai medali emas Sea Games
Source | : | kompas,YouTube |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR