Wajar hal tersebut mereka lakukan, mengingat keduanya juga memiliki fans garis keras yang selalu mendukung idolanya.
Dalam laman Instagram Aurel bahkan juga terlihat beberapa unggahan foto prewedding keduanya yang di selenggarakan di stadion Utama Gelora Bung Karno.
Atta dan Aurel nampak serasi dengan paduan busana serba warna putih dengan latar belakang stadion termegah di Indonesia.
Dalam unggahannya tersebut Aurel Hermansyah menuliskan untaian kata seolah berdoa agar diberikan kelancaran menuju hari H pernikahannya.
"Bismillah H-7," tulis Aurel Hermansyah dalam caption fotonya tersebut.
Aurel juga menambahkan sebuah hastag bertuliskan #MenujuharibAHHAgia.
Atta Halilintar dan calon istrinya, Aurel Hermansyah, diketahui akan melangsungkan pernikahannya pada 3 April 2021 mendatang.
Seperti yang sudah kita ketahui sebelumnya acara lamaran keduanya digelar pada tanggal 13 Maret 2021 kemarin.
Bahkan acara tersebut ditayangkan langsung di salah satu televisi swasta.
Source | : | |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR