Nakita.id - Berbagai sekolah kedinasan mulai membuka pendaftaran bagi siswa baru di tahun 2021 ini.
Salah satu sekolah kedinasan favorit dan impian banyak calon siswa adalah PKN STAN.
Lulusan PKN STAN sudah dipastikan akan mendapat pekerjaan sebagai aparatur sipil negara (ASN) dan bisa bekerja di lingkungan Kementerian Keuangan termasuk Direktorat Jenderal Pajak.
Menurut situs resmi pknstan.ac.id, seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB) PKN STAN akan dibuka lagi tahun 2021.
Ini menjadi momen yang ditunggu sebab tahun 2020 lalu, PKN STAN tidak menerima siswa baru.
Dikutip dari Kompas.com, Kepala Bagian Publikasi dan Hubungan Media Badan Kepegawaian Negara (BKN) Diah Eka Palupi mengatakan bahwa pendaftaran akan dibuka 9 April 2021.
"Pendaftaran 9 April baru dibuka," ungkap Diah
Jika berminat untuk mendaftar, yuk simak syarat-syarat pendaftarannya ini.
Sebagai dampak pandemi Covid-19, SPMB PKN STAN 2021 akan menggunakan hasil ujian tulis berbasis komputer (UTBK) 2021.
Tes UTBK 2021 akan dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Peserta yang berminat mengikuti SPMB PKN STAN dapat mengikuti UTBK tahun ini.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Aulia Dian Permata |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR