Nakita.id - Istri pedangdut Rizki DA yang bernama Nadya Mustika saat ini tengah hamil tua.
Katanya bulan April ini Nadya Mustika akan melahirkan anak pertama.
Tentunya Nadya Mustika sedang harap-harap cemas menanti kelahiran sang buah hati.
Apalagi sembari menunggu keadaan Nadya Mustika sempat tak baik-baik saja.
Beberap minggu lalu Rizki DA sempat mengunggkap kondisi Nadya yang tak baik-baik saja bahkan harus dilarikan ke rumah sakit.
Menurut kembaran Ridho DA, istrinya itu kelelahan karena sibuk bekerja.
Nadya bahkan harus tambah HB karena sempat rendah.
Disaat Nadya Mustika sedang hamil tua dan dalam kondisi tak baik-baik saja, Rizki malah berangkat liburan.
Tak tanggung-tanggung ia bersama kembarannya pergi ke Bromo, Jwa Timur meninggalkan Nadya Mustika yang sedang hamil besar di Bandung.
Netizen yang tahu hal tersebut tentunya marah sejadinya dengan Rizki DA.
Hujatan demi hujatan mengalir deras di kolom komentar Rizki.
Rizki DA saat itu hanya bisa diam tanpa kata. Ia juga menutup telinganya dari nyinyiran netizen.
Sampai akhirnya liburan usai dan Rizki kembali ke Bandung.
Tapi nampaknya kepulangannya ke Bandung ini malah membawa dendam yang masih tersisa saat liburan kemarin.
Akhirnya, Rizki pun langsung curhat di Instagram.
Sambil menunjukkan wajah tersenyum, Rizki mengunggkap semua isi hatinya yang selama ini terpendam.
Ia bahkan menyinggung sisi hidupnya yang tak diketahui orang banyak.
"'Peluang pahala in sya Allah'
Hanya bisa tersenyum & mendoakan yg terbaik buat kalian disana yg tdk tau 'True Story Of My Family'
Dan aku Hanya bisa melakukan semampu dan semaksimal yg aku bisa untuk itu, selebihnya aku hanya berserah diri kepada Allah mengharapakan keRidhoanNya.
Jangan menilai org dari casingnya saja, dan jangan melihat hanya sebelah mata.
Dan jangan mendengar selentingan yg namanya 'KATANYA'
Do’akan lah kami, yg terbaik untuk kedua”nya guys, udah mau Ramadhan pun masih aja kaya gituuu," tulis Rizki DA.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR