Nakita.id - Nama Ningsih Tinampi cukup terkenal beberapa waktu silam.
Ningsih Tinampi dikenal sebagai ahli dalam pengobatan alternatif.
Tempat prakteknya sempat kebanjiran pasien dan bahkan harus antre berbulan-bulan untuk mendapatkan pengobatan dari Ningsih.
Bahkan namanya sempat jadi buah bibir ketika mengaku bahwa pengobatannya dibantu oleh malaikat dan nabi.
Baca Juga: Ditolak Mentah-mentah Oleh Ningsih Tinampi, Orang Tua Bayi Shaka yang Tidur 1 Tahun Banjir Doa
Akan tetapi, beberapa waktu lalu beredar kabar bahwa tempat praktek Ningsih Tinampi tutup.
Bukan tanpa alasan, di masa pandemi ini Ningsih memilih untuk tak membuka tempat prakteknya dan justru sibuk berlibur dengan keluarga dan orang terdekatnya.
Namun saat memilih untuk menutup tempat prakteknya, Ningsih Tinampi malah menagabarkan kabar mengejutkan.
Saat membuat konten YouTube sedang berjalan-jalan di kebun durian, Ningsih tiba-tiba membuat pengakuan.
Dalam video yang diunggah pada Senin (06/04/2020) silam, perempuan yang akrab disapa Bu Ning mengatakan bahwa ia telah dilamar oleh pemilik kebun durian yang sedang ia datangi.
Ningsih juga tak takut memanjat pohon durian.
"Aku lek menek ngene ae iso, lho kecil (aku kalau manjat gini aja bisa, kecil)," ucap Ningsih Tinampi dengan logat khas Jawa Timur, mengutip dari YouTube Ningsih Tinampi.
"Alhamdulillah, entuk warisan. Aku dapat warisan," ucap Ningsih.
"Oh bukan. Aku entuk mahar (aku dapat mahar)," timpalnya.
Ningsih mengaku telah dilamar dan mendapat mahar kebun durian.
"Aku ini dikawin orang, dilamar entuk mahar. Aku ini dilamar orang, mahare kebun duren (aku dinikahi orang, dilamar dan dapat mahar. Aku dilamar orang, maharnya kebun durian)," ucapnya.
"Gelem aku pak, mase dirabi saiki gelem aku (aku mau pak, dinikahi sekarang juga aku mau)," lanjutnya.
Siapa sangka, ternyata Ningsih Tinampi hanya bergurau saja dengan beberapa yang mengawalnya menjelajahi kebun durian tersebut.
Salah satu pengawalnya bahkan mengucapkan jika yang mempunyai kebun durian yang disambangi oleh Ningsih Tinampi ini sudah punya istri.
"Gelem dirabi saiki (yang punya sudah punya istri kok mau dinikahi)," ucap salah satu pengawal Ningsih.
Ternyata Ningsih hanya bercanda agar suasana saat perjalanannya itu tak menjadi kaku.
"Dadi wong iku ojo percoyo ta la, sing guyon-guyon (jadi orang jangan gampang percaya, bercanda saja)," ucap Ningsih Tinampi.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR