"Aku juga siapin ya masak buat orang yang puasa, masak buat orang sahur. Karena takutnya kan katering suka datangnya telat, jadi aku sudah stand by, aku suka aja jajanin orang," jelas Amanda.
Mantan pacara Billy Syahputra ini pun menuturkan kalau dirinya ikut melakukan puasa dan memasak untuk sahur murni karena niat baiknya untuk tolong-menolong.
"Nggak kenapa-kenapa sih, karena kan banyak di sini kan banyak yang muslim, saya cuma ingin saling tolong menolong, saya nggak mau membeda-bedakan, saya mau realistis aja, saya sayang sama semuanya," ungkap Amanda Manopo.
Sebab bagi Amanda, saling menghargai dalam perbedaan adalah hal baik.
“Aku suka aja. Ya toleransi kan kita sesama manusia, saya cuma ingin memanusiakan manusia,” pungkasnya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Instagram,YouTube |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR