Pada dasarnya, puasa memang menahan haus dan lapra.
Tetapi mengajarkan puasa untuk si Kecil juga bisa menjadi pembelajaran agar Moms dan si Kecil dapat menahan emosi.
Menurut seorang psikolog klinis bernama Lisa Firestone, Ph.D, orangtua perlu tetap tenang ketika menghadapi anak yang belajar mengelola emosinya.
"Saat anak emosi, ia juga tidak paham apa yang terjadi pada dirinya. Justru ketika orangtua memberi contoh tetap tenang, hal ini akan membantu mereka bagaimana caranya menghadapi emosi yang dirasakan," jelas Firestone.
2. Waktu bersama keluarga
Selama puasa, Moms bisa mengajarkan si Kecil untuk menahan hawa nafsu, salah satunya menahan si Kecil untuk tak terlalu banyak bermain gadget.
Di saat itulah, Moms bisa menciptakan waktu berkualitas bersama keluarga selama puasa.
Menurut penelitian yang dilakukan Dr. Sherry Turkle, anak-anak kehilangan waktu berkomunikasi dengan orangtua karena gangguan teknologi bisa segera dialihkan.
Dengan cara itulah, Moms bisa membentuk bonding dan kedekatan dengan keluarga.
Source | : | Parents |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR