Pemain sinetron Jangan Berhenti Mencintaiku, Tommy Kurniawan baru-baru ini membagikan kondisi kesehatannya pada warganet.
Kondisi kesehatan suami Lisya Nurrahmi itu terungkap melalui postingan Instagramnya pada Selasa (20/4/2021).
Dalam postingan Instagram tersebut ternyata Tommy Kurniawan mengalami cedera lutut sehingga harus dirawat di rumah sakit.
Perawatan yang dijalani oleh Tommy Kurniawan adalah operasi lutut.
"Alhamdulillah sudah bisa pulang, terimakasih sahabat sahabat dan teman-teman yang telah mendoakan saya, Alhamdulillah berkat doa semuanya operasi lutut saya berjalan lancar tinggal pemulihan nya," ujarnya.
Tommy Kurniawan lalu mengingatkan warganet untuk menjaga kesehatan agar tak kejadian seperti dirinya.
Rayakan International Women's Day, Ini Cara yang Bisa Perempuan Lakukan untuk Berkreativitas dan Mengekspresikan Diri
Source | : | Instagram,caryortho.com |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR