Nakita.id - Krisdayanti dikenal sebagai diva papan atas Tanah Air.
Suaranya yang merdu membuat dirinya diundang menjadi bintang tamu di panggung Indonesian Idol pada Senin (26/4/2021).
Hal ini diketahui melalui kanal YouTube Indonesian Idol yang tayang pada Selasa (27/4/2021).
Krisdayanti berduet dengan Melisa membawakan lagu kolaborasi.
Baca Juga: Moms, Alergi Susu Sapi Ternyata Berbeda dengan Intoleransi Laktosa
Istri Raul Lemos ini mengenakan dress berwarna hitam yang begitu cocok dengan dirinya.
Penampilannya di atas panggung mampu memukau para penonton dan juri.
Bahkan, untuk menghargai penampilan Krisdayanti para juri berdiri sambil bertepuk tangan.
Namun, dari semua juri hanya Anang yang bertingkah berbeda.
Anang memilih untuk tetap duduk manis di kursi jurinya.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR