Sementara, Meriyati, M.Psi, Psikolog yang berpraktik di RS Pondok Indah ketika diwawancarai pada Selasa (20/4/2021) juga menjelaskan cara menumbuhkan self care.
Meriyati mengungkapkan kalau Moms merasa bersalah ketika melakukan self care artinya itu bukan self care.
"Karena self care itu adalah perawatan diri yang bermanfaat dengan melakukan tindakan-tindakan bermanfaat baik bagi diri sendiri baik fisik, mental, spiritual," papar Meriyati.
"Jadi ketika kita melakukan kita merasa happy, kita merasa nyaman, kalau kita merasa guilty artinya itu tidak tepat dikatakan sebagai self care," lanjutnya.
Baca Juga: Bingung Cara Mengajak Mantan Suami untuk Mengasuh Anak? Begini Tips dan Trik dari Psikolog
Meriyati kemudian mengungkapkan self care tak perlu sesuatu yang mahal seperti jalan-jalan ke luar negeri.
"Sesuatu yang sederhana sekali yang akan memunculkan rasa happy, nyaman, segar kembali. Misalnya kalau Moms suka minum teh, minum teh dengan aroma tertentu yang Moms sukai.
Kita minumnya tak buru-buru biasanya kalau lagi banyak kerjaan kita buru-buru mau minum. Kita hirup dulu aroma tehnya kemudian kita rasakan tegukan setiap tehnya, biasa kita kenal dengan mindfulness," ujar Meriyati.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR