Setelah tanah sudah diisi ke dalam pot setengah, Putri Titian mencontohkan Iori memasukkan bibit tanaman ke dalam pot menggunakan pinset.
Lalu putra Junior Liem itu mencoba menjapit bibit tanaman untuk dimasukkan ke dalam pot.
Baca Juga: Coba #FamilyQuality untuk Bantu Anak Belajar Hal Baru dengan Cara yang Tidak Membosankan
"Bisa buat mainan sensori juga buat Iori sekalian belajar," ucap Putri Titian dalam captionnya.
"Ini kayak kuaci mommy," ucap Iori sembari memasukkan bibit tanaman bunga matahari ke dalam pot.
"Iya. Apa itu namanya kayak kuaci ya," sambung Putri Titian.
"Oke ada lagi?" tanya Putri Titian pada Iori.
"Satu, dua, tiga," ucap Iori.
"Belajar berhitung juga, mayan buat persiapan belajar kalkulus yekan," sambung Putri Titian dalam captionnya.
Setelah semua bibit masuk ke dalam pot, Iori menaruh tanah lagi di atasnya dan memberikan papan nama lalu menyiraminya.
"Dan iori bisa belajar sabar & tanggung jawab juga dari berkebun," tutup Putri Titian.
Source | : | |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR