Setelah mengetahui apa yang dirasakan si sulung, Moms dan Dads sebaiknya memberikan penjelasan dan keyakinan pada anak pertama.
Salah satunya meyakinkan bahwa kasih sayang Moms dan Dads sebagai orangtua tidak akan hilang meski nantinya ada kehadiran adik.
“Dari obrolan tersebut, Moms dan Dads bisa pelan-pelan memberi penjelasan dan tentunya meyakinkan anak pertama bahwa ia tidak akan kehilangan kasih sayang meski ada adik,” ujar Firesta dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id.
“Selain itu, Moms dan Dads juga bisa sekaligus memberitahunya bahwa kehadiran adik sebagai anggota keluarga baru justru bisa membuat hari-hari si sulung lebih menyenangkan dan seru,” pungkas Firesta Farizal, M.Psi, Psikolog, Psikolog Klinis Anak dan Remaja, Klinik Psikologi Mentari Anakku.
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR