Nakita.id - Bagi orang yang benci melihat serangga, biasanya spontan menginjak atau memukul begitu melihat hewan tersebut sedang berjalan atau terbang.
Ternyata, tindakan spontan tersebut tidak terlalu bagus Moms.
Dikutip dari Kompas.com, ahli menyarankan untuk tidak menginjak kutu busuk.
Sebab, ada masalah lain yang timbul bila Moms menginjak serangga satu ini.
Menginjak kutu busuk bisa menyebabkan seisi rumah menjadi bau.
Seperti namanya, serangga kutu busuk bisa mengeluarkan aroma busuk.
"Hindari memencet kutu busuk dengan cara apa pun, karena mereka cenderung mengeluarkan bau yang sangat menyengat," ujar Zachary Smith, presiden Smith's Pest Management.
Meski Moms tidak menginjaknya, hewan ini ternyata juga bisa mengeluarkan bau busuk ketika merasa terancam.
Bau busuk ini menjadi senjata perlindungan dirinya dari bahaya.
Lalu, bagaimana cara menyingkirkan kutu busuk tanpa menimbulkan bau?
Berikut ulasannya:
Pestisida
Moms bisa menyemprot kutu busuk menggunakan pestisida.
Baca Juga: Arya Saloka Setia Pakai Cincin Pernikahannya dengan Andin, Putri Anne Beri Respons Tak Terduga
Cara ini tergolong praktis dan cepat karena kutu busuk bisa langsung mati seketika.
Sebaiknya, Moms menjauhkan pestisida dari jangkauan anak-anak, serta segera mencuci tangan setelah memakainya.
Vacuum cleaner
Cara lain menyingkirkan kutu busuk adalah menyedotnya menggunakan alat vacuum cleaner.
Setelah kutu busuk disedot oleh alat, Moms sebaiknya segera membuang kantong berisi kutu busuk tersebut ke tempat sampah di luar rumah.
Buat pestisida sendiri
Moms bisa membuat pestisida sendiri tanpa perlu repot-repot membeli di toko.
Bahan yang digunakan juga sangat mudah.
Moms bisa melarutkan sabun cair untuk mencuci piring dengan air perbandingan 1:1.
Larutan tersebut disemprotkan ke kutu busuk dengan hati-hati.
Biasanya, kinerja larutan tersebut bekerja setelah 30-40 menit.
Itulah dia Moms cara menyingkirkan kutu busuk tanpa menginjak dan memukul.
Untuk mencegah kutu busuk masuk rumah, sebaiknya memperbaiki retakan dinding rumah karena itu jadi jalan masuk kutu.
Hal lainnya adalah dengan menggunakan pengharum ruangan beraroma mint, karena tidak disukai kutu busuk.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR