Urin berubah jadi lebih gelap dipercaya jadi ciri-ciri hamil anak laki-laki ternyata bisa terjadi karena makanan atau vitamin yang Moms konsumsi.
Mengonsumsi produk yang mengandung kafein tinggi selama hamil tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan dehidrasi.
Selain itu, kafein dapat menyebabkan zat besi lebih sulit diserap oleh tubuh.
dr. Meredith Wallis, MS menjelaskan bahwa warna urine yang gelap bisa jadi pertanda suatu penyakit tertentu.
Salah satu penyakit yang memiliki gejala warna urine berubah jadi gelap selama hamil adalah preeklampsia.
Preeklampsia sendiri adalah gangguan kehamilan yang bisa mengakibatkan keguguran pada janin.
"Kondisi ini mungkin tidak diawali dengan gejala-gejala yang terlihat mengancam ibu dan bayi. Tapi, kalau warna urine terlalu gelap, artinya kalian harus menemui dokter untuk mengeceknya," terang Meredith.
Source | : | momjunction |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR