Namun, tidak semua orang tua yang memiliki buah hati sudah mahir dalam menggendongnya.
Terutama para orang tua baru, kegiatan menggendong bayi baru lahir tentu saja menjadi tantangan tersendiri.
Pasalnya jika salah dalam cara menggendongnya, bayi akan merasa tidak nyaman atau bahkan keseleo Moms.
Nah maka dari itu pada peliputan khusus yang dilakukan Nakita.id kali ini akan memberi tahu beberapa hal yang harus dipersiapkan jika ingin menggendong bayi yang baru lahir.
Menurut salah seorang Kosultan Menggendong yang bernama Indah Siauw, Certified Babywearing Consultant dari School of Babywearing UK dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id pada Senin, (31/05/2021) mengatakan, bagi para calon orang tua ada baiknya mempelajari ilmu menggendong bayi yang aman sebelum sang buah hati terlahir ke dunia.
"Sebelum bayi terlahir, sangat penting untuk membekali diri dengan ilmu menggendong yang aman, nyaman dan optimal," ungkap Indah.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR