Nakita.id - Moms, pernahkah mengalami peradangan pada sudut bibir? Tentu hal ini akan menganggu kita apalagi saat makan.
Tidak hanya menganggu makan, kondisi ini juga terasa sakit saat kita bebrbicara.
Radang sudut bibir disebut juga angular cheilitis.
Penyebab utama cheilitis adalah infeksi jamur akibat akumulasi air liur di sudut mulut.
Selain infeksi jamur, kondisi ini juga bisa disebabkan oleh kurangnya mineral, sakit diabetes atau anemia, penggunaan gigi palsu yang kurang pas, juga penggunaan antibiotik yang berlebihan.
Selain iritasi dan kering di bagian sudut bibir, cheilitis juga menyebabkan bibir gatal-gatal hingga berdarah.
BACA JUGA: 5 Seleb Keren ini Menikahi Janda, No 4 Paling Romantis dan Haru
Untuk mencegah munculnya cheilitis, Moms cukup mengubah kebiasaan-kebiasaan sepele ini.
Hentikan kebiasaan menjilati dan menggigit bibir.
Pastikan bibir selalu lembab dan pilihlah lipstik yang cocok untuk bibir, Moms.
Jangan hanya karena warnanya bagus saja, pastikan lipstik tersebut tidak terlalu keras sehingga aman untuk bibir, Moms.
Moms juga dapat mencegah cheilitas dengan cukup minum air putih.
Namun, jika Moms tengah mengalami kondisi radang sudut bibir, Moms bisa pergi ke dokter.
Setelah dikonfirmasi, Moms bisa memilih salah satu pengobatan rumahan berikut ini untuk mengatasi angular cheilitis.
Tea Tree Oil
Tea tree oil adalah obat yang paling populer untuk mengobati infeksi jamur apa pun.
Saat menggunakan tea tree oil, encerkan dulu dengan minyak kelapa.
Minyak kelapa juga merupakan antijamur alami dan selanjutnya akan membantu melembabkan kulit.
Jangan mencoba mengoleskan tea tree oil murni. Minyak pekat justru akan mengiritasi kulit yang sudah sensitif dan memperparah peradangan.
Cara membuatnya adalah dengan mencampurkan 2 atau 3 tetes tea tree oil ke dalam 1 sendok makan minyak kelapa, oleskan ke sudut bibir dengan kapas bersih.
Gunakan 3 kali sehari selama 2 sampai 3 hari.
BACA JUGA: Tak Lagi Muda, Deretan Artis ini Pernah Hamil di Usia 35 Keatas
Yoghurt
Yoghurt mengandung bakteri Lactobacillus atau bakteri sehat yang dapat menangkal bakteri patogen yang menyerang tubuh.
Selain mengonsumsi yoghurt probiotik, mengoleskannya ke sudut bibir juga bisa membantu menyingkirkan cheilitis angular.
Moms cukup mengoleskan yoghurt plain ke sudut bibir dan membiarkannya semalaman, esok paginya bilas dengan air hangat.
Lakukan hal ini hingga seminggu.
Minyak jarak
Tidak hanya bermanfaat untuk kecantikan, minyak jarak memiliki banyak manfaat kesehatan.
Asam risinoleat yang ditemukan dalam minyak jarak merupakan antijamur dan antibakteri yang efektif mengobati infeksi angular cheilitis.
Caranya pun cukup mengoleskan minyak jarak ke sudut bibir, tunggu hingga 30 menit lalu bilas dengan air dingin.
Lakukan ini selama seminggu.
BACA JUGA: 5 Sinetron Lawas Ini Ternyata Diadaptasi dari Serial Drama Asia
Mengonsumsi Vitamin B
Tubuh kita membutuhkan vitamin B untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh dan mencegah infeksi.
Menurut sebuah penelitian tahun 2002 yang dipublikasikan di The American Journal of Clinical Nutrition, kondisi angular cheilitis lebih tinggi pada orang dengan konsentrasi riboflavin rendah (vitamin B2).
Jadi, untuk mengatasinya Moms cukup mengonsumsi vitamin B kompleks. (*)
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Fabhow |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR