Nakita.id - Membersihkan noda pada baju sering kali membuat banyak orang bingung.
Tidak jarang mencuci dengan cara biasa tidak bisa membersihkan noda pada baju.
Noda di baju bisa saja dari noda saus, kopi hingga lainnya yang susah untuk dibersihkan.
Namun jangan kahwatir, ada cara mudah untuk membersihkan noda pada baju hanya menggunakan cuka.
1. Noda saus tomat
Basahi noda tomat dengan cuka dan biarkan meresap.
Kemudian, cuci seperti biasa. Periksa untuk memastikan noda sudah hilang sebelum Moms mengeringkan pakaian menggunakan pengering.
2. Noda tinta
Tidak jarang baju yang Moms kenakan akan terkena noda tinda pulpen atau lainnya ya.
Jangan khawatir, dengan menggunakan cuka, noda tinda pada baju bisa hilang.
Caranya, mulanya semprotkan hairspray pada kain yang terkena noda tinta.
Setelahnya oleskan cuka pada bagian kain yang sebelumnya sudah disemprot hairspray.
Diamkan beberapa saat lalu cuci seperti biasa.
3. Noda kopi atau teh
Mulanya, campurkan 1/3 cangkir cuka dalam 2/3 cangkir air.
Lalu masukkan baju atau kain yang terdapat noda teh atau kopi, rendam selama beberapa saat.
Setelahnya, jemur baju di bawah matahari hingga kering lalu cuci seperti biasa.
4. Noda darah
Pernahkah Moms meninggalkan noda darah pada celana atau rok saat menstruasi?
Tidak jarang noda darah pada kain susah untuk dihilangkan jika hanya dicuci seperti biasa.
Dengan menggunakan cuka, noda darah bisa hilang seketika.
Caranya, tuangkan cuka di atas noda dan biarkan meresap selama 15 menit sebelum membilasnya dengan air dingin.
Ulangi jika perlu lalu segera cuci.
Baca Juga: Tambahkan Baking Soda ke Mesin Cuci, Hal Tidak Disangka-sangka Ini Bakal Terjadi Pada Pakaian
5. Noda krayon
Jika baju anak terkena krayon saat mewarnai, cobalah gosok noda dengan sikat yang sudah diberi cuka.
Setelahnya, cucilah seperti biasa.
Source | : | The Spruce |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR