Kehamilan ektopik dapat ditemukan selama pemeriksaan panggul dilakukan.
Dokter mungkin menemukan pembengkakan di satu sisi panggul, dan gerakan rahim atau ovarium selama pemeriksaan ini yang dapat menyebabkan rasa sakit.
Jika dokter menduga kehamilan ektopik terjadi, ibu hamil akan segera dirawat di rumah sakit.
USG struktur panggul dapat mengungkapkan lokasi kehamilan ektopik.
Baca Juga: Ciri-ciri Hamil di Awal Trimester, Benarkah Ibu Hamil Muda Merasakan Mual hingga Kelelahan?
Darah yang telah bocor dari kehamilan ektopik ke rongga perut bisa dideteksi dengan memasukkan jarum berongga melalui dinding vagina di bawah serviks guna menarik darahnya.
Diagnosis dapat dikonfirmasi dengan memasukkan laparoskopi (instrumen yang ringan dan tubel) ke dalam rongga perut melalui sayatan kecil yang dibuat di bawah pusar.
Hal ini memungkinkan dokter untuk melihat secara langsung organ panggul dan secara tepat menemukan kehamilan ektopik.
Pengobatan untuk kehamilan ektopik adalah operasi pengangkatan embrio.
Source | : | Pregnancy Corner |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR