Nakita.id - Pastinya handuk sering kita gunakan setiap harinya ya Moms.
Tak heran kalau handuk mungkin juga bisa menimbulkan bau tidak sedap.
Agar bau tidak sedap pada handuk hilang, kita pun akan mencucinya sampai bersih.
Namun, walau sudah dicuci terkadang bau tidak sedap masih tetap ada di handuk kita.
Salah satunya adalah karena residu deterjen.
Melansir Kompas.com dari Homes to Love, seiring waktu, sisa sabun menumpuk di serat handuk, menghentikannya untuk menyerap air sebanyak mungkin dan mengeringkan sebaik mungkin.
Bakteri kemudian mulai menumpuk di kain, dan Moms akan mencium bau jamur di tumpukan pakaian atau handuk yang baru dicuci.
Agar handuk tetap bersih, segar, dan tidak mengeluarkan bau tidak sedap, maka cucilah dengan bahan-bahan yang ada di dapur Moms, yakni cuka putih dan baking soda.
Cara mencuci handuk dengan cuka dan baking soda
Masukkan handuk Moms ke dalam mesin cuci dengan secangkir cuka putih sebagai pengganti detergen cuci, lalu cuci dengan siklus panas.
Saat Moms mencapai siklus pembilasan, tambahkan setengah cangkir baking soda, dan jalankan siklus pencucian seperti biasa.
Keluarkan handuk Moms, dan keringkan.
Hal yang harus diperhatikan
Selalu biarkan handuk benar-benar kering.
Jangan pernah meninggalkan handuk di lantai atau menaruhnya sembarangan.
Pastikan rak handuk Moms memberikan ruang bagi udara untuk bersirkulasi.
Menggunakan exhaust fan akan mencegah kamar mandi menjadi terlalu lembab sehingga handuk tidak bisa dikeringkan dengan baik.
Simpan handuk lama untuk pekerjaan selain mengeringkan tubuh usai mandi, misalnya untuk mengeringkan bulu hewan peliharaan yang baru saja dimandikan.
Tetap berpegang pada jumlah pencucian pakaian yang disarankan.
Jangan memasukkan terlalu banyak pakaian atau cucian ke dalam mesin cuci.
Cuci handuk dengan cuka putih dan baking soda secara rutin sebagai kebiasaan.
Jangan gunakan pelembut kain komersial pada handuk.
Bahan ini melapisi handuk dengan lapisan tipis bahan kimia, sehingga daya serapnya berkurang.
Cuka putih adalah pilihan yang lebih baik untuk melembutkan dan menyegarkan handuk.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mencuci Handuk agar Tidak Bau, Pakai Cuka dan Baking Soda
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR