Dilansir melalui tribunnews.com diketahui ayah Ria Ricis, Sulyanto bin Sastromartoyono meninggal dunia, Jumat (4/06/2021).
Kabar tersebut disampaikan pertama kali oleh Oki Setiana Dewi melalui Instagram.
Namun saat sang ayah meninggal, Ria Ricis diketahui sedang berada di Flores, NTT bersama dengan timnya dan susah untuk dihubungi karena terkendala sinyal.
Sementara itu jenazah sang ayah telah dimakamkan di Pesantren Tahfizh Daarul Quran, Tangerang.
Diketahu sang ayah meninggal diduga karena penyakit jantung.
Menurut keterangan Oki Setiana Dewi, sang ayah meninggal dunia dalam keadaan tertidur, sehingga hal tersebut tidak diketahui oleh keluarga, termasuk anak-anaknya.
Saat mengetahui sang ayah wafat, Ria Ricis pun menganggap bahwa kepergian sang ayah adalah suatu mimpi buruk.
"Ya. ini semua bagai mimpi buruk bagi setiap anak di muka bumi ini. Kehilangan ayah tercinta. Pertama2 tidak akan pernah menyakiti hati anak dan istrinya," tulis Ria Ricis dalam unggahan Instagramnya @riaricis1795, Sabtu (5/06/2021).
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR