Nakita.id - Tepat pada hari Minggu (6/06/2021), keluarga Ria Ricis, Oki Setiana Dewi, dan Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo mengadakan pengajian 3 hari untuk mengenang meninggalnya sang ayah.
Pada saat di hari yang sama, ternyata ibunda Yunifah Lismawati tengah berulang tahun ke-57.
Hal tersebut terlihat dalam unggahan Instagram pribadi Ria Ricis dengan nama akun @riaricis1795.
Ria Ricis nampak berfoto dengan ibunda bersama dengan sang kaka Oki dan juga Shindy.
Ria Ricis bersama dengan sang kaka Shindy, nampak kompak dengan ibunda mengenakan baju dengan warna senada.
Sedangkan Oki Setiana Dewi terlihat cantik dengan balutan baju berwarna gelap seraya memberikan senyum lebar kehadapan kamera.
Nampak jelas terlihat sang ibu menggenggam sebuah bunga dan tas mewah berwarna pink yang di berikan Ria Ricis sebagai kado untuk ulang tahun sang ibunda.
"Ibu lagi ulang tahun ini...," ujar Ria Ricis dalam unggahannya di Instagram.
Sontak saja unggahan tersebut pun menuai sorotan dari warganet.
Banyak warganet yang mendoakan sang ibunda agar selalu diberikan kesehatan.
"Selamettt ulang tahun ibu nya Iciiisss, Semoga panjang umur sehat selalu," ujar @syakirdaulay.
"Sehat bahagia selalu selamanya ibuuuu, aamiin aamiin aamiin ya Allah," tulis @abdulhakimtop.
Meski tengah dalam suasana berduka karena meninggalnya sang papa, Ria Ricis terlihat tetap bersyukur bahwa sang ibunda telah diberikan umur panjang.
"Happy birthday anak gadis, maaf ya kak panggilnya kaka, 17 tahun, happy birtday ya kak," ujar Ria Ricis dalam unggahan Instagram Storiesnya.
Dalam unggahan Instagram sang kaka @okisetianadewi nampaknya telah membuat surat untuk sang ibunda yang tengah berulang tahun.
"Barakallah fii umrik ibu yang kami sayangi, alhamdulillah allah memberikan kesehatan pada ibu hingga usia 57 tahun, papa sudah enggak ada di tengah-tengah kita tapi papa selalu hidup di dalam hati kita," ujar sang ibunda.
Dilansir melalui tribunnews.com diketahui ayah Ria Ricis, Sulyanto bin Sastromartoyono meninggal dunia, Jumat (4/06/2021).
Kabar tersebut disampaikan pertama kali oleh Oki Setiana Dewi melalui Instagram.
Namun saat sang ayah meninggal, Ria Ricis diketahui sedang berada di Flores, NTT bersama dengan timnya dan susah untuk dihubungi karena terkendala sinyal.
Sementara itu jenazah sang ayah telah dimakamkan di Pesantren Tahfizh Daarul Quran, Tangerang.
Diketahu sang ayah meninggal diduga karena penyakit jantung.
Menurut keterangan Oki Setiana Dewi, sang ayah meninggal dunia dalam keadaan tertidur, sehingga hal tersebut tidak diketahui oleh keluarga, termasuk anak-anaknya.
Saat mengetahui sang ayah wafat, Ria Ricis pun menganggap bahwa kepergian sang ayah adalah suatu mimpi buruk.
"Ya. ini semua bagai mimpi buruk bagi setiap anak di muka bumi ini. Kehilangan ayah tercinta. Pertama2 tidak akan pernah menyakiti hati anak dan istrinya," tulis Ria Ricis dalam unggahan Instagramnya @riaricis1795, Sabtu (5/06/2021).
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR