Nakita.id - Suasana duka masih menyelimuti keluarga besar Ria Ricis dan Oki Setiana Dewi.
Pasalnya, pada Jumat (4/6/2021) dini hari ayah dari Ria Ricis dan Oki Setiana Dewi, Sulyanto dikabarkan meninggal dunia.
Kabar ini dibagikan langsung oleh Oki Setiana Dewi melalui akun Instagramnya.
"Telah meninggal dunia Sulyanto Bin Sastro Martoyo, ayah dari Oki Setiana Dewi, Shindy Kurnia Putri dan Ria Yunita (ricis), pada Hari Jumat 4 Juni 2021," tulisnya.
Berbeda dengan sang kakak yang memang berada di Jakarta dan bisa mengantarkan jenazah sang ayah sampai ke pusara terakhir.
Ria Ricis justru sedang berada di Flores saat ayahnya tutup usia.
Kini 3 hari sudah berlalu sejak meninggalnya sang ayah, Ria Ricis dan Oki Sertiana Dewi menunjukkan respon yang berbeda.
Terkenal sebagai Youtuber, Ria Ricis nampaknya tak ingin melewatkan sedikitpun momen ketika ayahnya berpulang.
Ia bersama timnya terus melakukan dokumentasi sejak Ria Ricis mendatangi kuburan ayahnya untuk pertama kali sampai ketika pengajian digelar.
Secara rutin dan cepat Ria Ricis pun mengunggah video dokumentasi tersebut ke akun Youtube-nya.
Total ada 5 video yang diunggah Ria Ricis sejak ia mengetahui kabar duka kepergian ayahnya hingga melihat ke dalam kamar sang ayah untuk yang terakhir kali.
Dari kelima video tersebut Ria Ricis disebut-sebut mendulang traffic dan adsense yang cukup besar karena rata-rata videonya telah ditonton oleh jutaan orang.
Video-video tersebut menuai kritikan keras dari warganet yang menilai Ria Ricis begitu keterlaluan karena menjadikan momen wafat ayahnya sebagai konten.
Berbeda dengan sang adik yang begitu mengekspose semua hal tentang mendiang ayahnya, Oki Setiana Dewi justru mengaku tak sanggup melihat barang-barang peninggalan sang ayah.
Pasalnya, Oki masih merasa sedih ketika melihat barang-barang ayahnya termasuk foto-foto yang dibagikan di media sosial.
Bahkan Oki pun lebih memilih menghindar dan tidak membuka media sosialnya.
“Saya belum bisa, jangan dulu (melihat barang-barang sang ayah)," kata Oki Setiana Dewi, dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment.
"Saya pribadi sampai hari ini hari ketiga, saya belum mau untuk melihat barang-barang papa dan belum bisa. Termasuk foto-foto, enggak mau lihat," pungkasnya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR