Menurut ahli bedah plastik, Dr. Daniel Barrett, berikut beberapa macam cahaya LED yang digunakan dan fungsi bagi wajah.
1. Cahaya biru
Cahaya biru berfungsi melawan bakteri, dengan memicu oksidasi fotokimia untuk membunuh bakteri yang hidup di kulit.
Hal tersebut membuat cahaya biru menjadi pilihan yang baik bagi yang memiliki jerawat.
2. Cahaya merah
Cahaya merah merangsang produksi kolagen untuk pembaruan sel dan regenerasi ATP.
Hal tersebut membuat cahaya merah bermanfaat menghilangkan kerutan, garis-garis halus, bintik hitam pada wajah.
3. Near-infrared
Near-infrared tidak memiliki warna, tetapi dapat digunakan untuk mengurangi peradangan dan kemerahan pada kulit.
Cahaya ini juga mempercepat penyembuhan luka dan mengurangi pigmentasi.
Source | : | insider |
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR