Nakita.id - Saat ini kita memang diminta untuk tetap berada di rumah guna mencegah penularan virus corona.
Selama berada di rumah, mungkin kegiatan kita menjadi terbatas ya Moms.
Nah supaya tidak jenuh dan makin betah selama di rumah, salah satu caranya bisa mencoba membuat kamar tidur tetap nyaman.
Sayangnya, membuat rumah yang nyaman butuh usaha. Jika Moms merasa kerepotan, Moms bisa mengubah salah satu ruang dimana Moms akan lebih banyak menghabiskan waktu, seperti kamar tidur.
Berikut adalah tips membuat kamar semakin nyaman seperti dilansir dari Roohome, Selasa (29/6/2021).
1. Perhatikan pencahayaan
Pencahayaan sangat penting untuk setiap ruangan. Selain membuat ruangan terlihat terang dalam gelap, pencahayaan juga mempengaruhi kenyamanan ruangan itu sendiri.
Untuk membuat kamar tidur menjadi tempat yang nyaman selama karantina, pilihlah pencahayaan yang tepat.
Pencahayaan yang hangat bisa menjadi pilihan yang tepat untuk digunakan di kamar tidur.
Suasana hangat akan menyelimuti seluruh ruangan dan membuat kamar tidur menjadi tempat yang nyaman dan menenangkan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR